Ospek Mahasiswa/i Baru UNIVA Dapat Kunjungan Andi Suhaimi

/ Selasa, 04 September 2018 / 21.17.00 WIB
Plt Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Saat Menerima Cenderamata dari Univa Labuhanbatu. POSKOTA/OKTA

POSKOTASUMATERA.COM - RANTAUPRAPAT - "Saya berharap Universitas Alwasliyah (Univa) Labuhanbatu dapat menghasilkan Mahasiswa berprestasi dan berguna untuk Bangsa dan Negara".

Demikian dikatakan, Plt Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe ST MT saat menghadiri Acara Pengenalan Lingkungan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) atau Ospek Tahun Akademik 2018 - 2019 di Ruang Aula Univa, Senin (3/8/2018) lalu.
 
Andi Suhaimi juga menyampaikan, bahwa pihaknya yakin jika Mahasiswa di Univa Labuhanbatu sangat banyak yang ingin belajar dengan tekad yang bulat, walaupun masih banyak yang kurang mampu. 

"Untuk itu, saya akan berjanji untuk mengembalikan Beasiswa bagi Mahasiswa yang ingin belajar", sebut Andi.

Pada kesempatan yang sama, Rektor Kampus Univa Labuhanbatu Basyarul Ulya SH MM menyampaikan, Kampus akan mengedepankan motivasi yang kreatif dan inovatif untuk menciptakan Mahasiswa yang mampu bersaing pada bidang masing - masing.

"Terima kasih saya ucapkan kepada Plt Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe ST MT karena telah hadir di Kampus yang kita cintai ini. Dan semoga nanti, materi yang diberikan bermanfaat bagi kita. Univa Labuhanbatu selalu mengedepankan motivasi yang kreatif dan inovatif, sehingga menjadikan Mahasiswa yang berkompeten di bidang masing-masing", ungkapnya.

Ulya juga mengatakan, Beasiswa akan diberikan kepada 10 orang untuk tahun ini bagi Prodi Komisi Penyiaran Agama Islam. Dan yang sudah terdata sebanyak 310 orang. 

"Semoga Plt Bupati berpihak kepada dunia Pendidikan", pintanya.

Ia juga menambahkan, Pengenalan Kampus biasanya dilakukan satu tahun sekali guna untuk memperkenalkan kehidupan di dalam Kampus bagi Mahasiswa dan Mahasiswi Baru.

Acara Ospek tersebut dihadiri oleh Plt Bupati Labuhanbatu, Rektor Kampus UNIVA, Kacab Bank Muamalat dan seluruh Calon Mahasiswa/i. (PS/OKTA)
Komentar Anda

Terkini: