FPI dan KNPI Desak polisi Tertibkan Balapan Liar di Tanjung Balai

/ Selasa, 16 Oktober 2018 / 20.18.00 WIB
Ketua FPI Tj Balai Surya A Lbs (kiri) dan Ketua KNPI Tj Balai MS Batubara. 

POSKOTASUMATERA.COM-TJBALAI-
Merajalela nya kenakalan aksi Balapan liar Anak Baru Gede (ABG) dan tingkat remaja yang balapan liar di Jalan Sudirman kota Tanjung Balai pada malam hari yaitu malam Kamis dan malam Minggu menuai kecaman.

Front Pembela Islam (FPI) Tanjung Balai dan Komite Nasional Pemuda  Indonesia (KNPI ) kota Tanjung Balai mendesak Polres Tanjung Balai untuk menertibkannya.

Kapolres Tanjung Balai AKBP Irfan Rifai diminta menindak tegas balapan liar yang setiap malam Kamis, malam Minggu yang meresahkan pengguna jalan.

"Memohon kepada Kapolres TanjungBalai AKBP Irfan Rifai untuk memerintah kan Satlantasnya untuk menertibkan balapan liar, karena menganggu," kata Ketua FPI Tanjung Balai Surya Abdi Lubis, Selasa (16/10/2018).

Dikatakanya, selain mengganggu kenyamanan dan ketertiban para  pengendara lainnya  pada malam Kamis dan malam Minggu, balap liar ini terkesan terjadi pembiaran," kata pria yang akrab disapa Ustad Osama ini.

Hal senada  juga diungkapkan Ketua DPD KNPI Kota  Tanjung Balai Mahyaruddin Salim Batubara.

Dia mengatakan, atas nama wadah pemuda, DPD KNPI Kota Tanjung Balai menghimbau kepada Aparat Kepolisian Polres TanjungBalai khususnya Satlantas untuk berperan aktif secara tegas menindak kenakalan remaja berupa balapan liar yang sangat meresahkan warga itu.

"Karena dinilai bukan lagi hal yang baru di Tanjung Balai, balap liar sudah dapat menggangu ketertiban kenyamanan pengendara lainnya," katanya.

Dia meminta Pemerintah kota Tanjung Balai dalam hal ini Dinas Perhubungan juga harus berperan guna mengantisipasi dan menghentikan aksi balap liar.

Sementara itu Kapolres Kota Tanjung Balai AKBP Irfan Rifai melalui Kasubag Humas Iptu AD Panjaitan mengatakan, sudah melaksanakan upaya secara rutin dan terus menerus seperti patroli gabungan skala besar malam minggu dan malam kamis mengantisipasi balap liar.

"Pelaksanaan Patroli dilaksanakan mulai pukul 20.00 Wib sd 01.00 Wib. Setelah selesai Patroli skala besar, Patroli dilanjutkan Personil Piket fungsi yang bertugas pada saat itu sampai dengan pukul 06.00 Wib,"ujarnya. (PS/SAUFI)
Komentar Anda

Terkini: