Polres Asahan Buka Peluang Maju Ke Babak Berikut Wakili Zona 3 Piala Kapolda Sumut

/ Senin, 28 Januari 2019 / 05.06.00 WIB
Tim Pop Polres Asahan. POSKOTA/KHAIRUL

POSKOTASUMATERA.COM - ASAHAN - Tim Polres Asahan membuka peluang untuk menembus babak selanjutnya setelah menang 1 - 0 atas Tim Polres Simalungun dalam lanjutan Turnamen Sepakbola Piala Kapolda Sumut Zona III di Stadion Mutiara Kisaran Asahan, Minggu (27/1/2019).
Polres Asahan yang dibesut Agus Riadi langsung menekan pertahanan lawan sejak Kick Off oleh Wasit Wahyudi. Awalnya, serangan demi serangan gagal dimanfaatkan pemain depan Polres Asahan.

Pertandingan berjalan keras karena Kedua Tim berusaha untuk mencatat kemenangan dalam mencuri peluang lolos ke babak selanjutnya.

Polres Asahan yang dimanajeri oleh Ridwan Lubis tampil dominan dan akhirnya memecah kebuntuan jelang paruh laga pada menit ke 44, pemain belakang Polres Simalungun melakukan pelanggaran di Kotak Pinalti, sehingga Wasit menunjuk titik putih.

M Antoni tampil sebagai Algojo Eksekusi dan berhasil mengeksekusi bola dengan baik, hingga merubah skor 1 - 0 untuk Timnya.

Laga babak kedua berjalan keras, Kedua Tim tidak mengurangi ritme permainan, Polres Simalungun berusaha menyamakan kedudukan dan Polres Asahan juga bermain safety untuk mengamankan skor. Hingga pluit panjang skor tidak berubah untuk keunggulan Polres Asahan.

Usai laga, sambil memberikan bonus untuk pemain, Kapolres Asahan AKBP Faisal F Napitupulu diwakili Kasat Reskrim AKP Ricky Pripurna Atmaja menyatakan, puas atas penampilan para pemain di lapangan yang berhasil menjalankan instruksi pelatih, hingga berhasil memenangi laga krusial.
Pada laga lainnya, Polres Labuhanbatu menang 3 - 0 atas Polresta Pematangsiantar. Dan hasil pertandingan, Sabtu (26/1/2019). Polresta Tanjungbalai bermain imbang tanpa skor melawan Polres Simalungun dan Polres Asahan menang 3 - 1 atas Polres Labuhanbatu.

Pertandingan berikutnya, Sabtu (2/2/2019) nanti, Polresta Tanjungbalai melawan Polres Labuhanbatu dan Polres Asahan menghadapi Polresta Pematangsiantar.

Adapun Klasemen Sementara mencatat :
1. Asahan  3 2 1 0 6 - 3 7 ; 
2. Labuhanbatu 3 2 0 1 6 - 4 6 ; 
3. Tanjungbalai 3 1 2 0 5 - 2 5 ; 
4. Simalungun 4 1 1 2 2 - 3 4
5. Pematangsiantar 3 0 0 3 0 - 7 0. (PS/KHAIRUL)
Komentar Anda

Terkini: