DPD KNPI Medan Peringati Nuzulul Quran di Masjid Baiturahman Marelan

/ Minggu, 26 Mei 2019 / 15.03.00 WIB


POSKOTASUMATERA.COM-MEDAN-Ketua DPD KNPI Kota Medan El Adrian Shah SE beserta rombongan menghadiri peringatan Nuzulul Qur'an 1440 Hijriyah yang di gagas DPK KNPI Medan Marelan, Sabtu(25/05/2019) di Masjid  Baiturahman Pasar 2 Timur Medan Marelan Sumatera Utara.

Dalam sambutannya, El Adrian Shah menyatakan, pemuda dan masyarakat patut merasa bahagia karena pada malam ini dapat memperingati turunnya Al Qur'an (Nuzulul Qur'an) yang merupakan sebagai pedoman dan petunjuk hidup seorang muslim. “Sebagai Pemuda kita wajib menjadi garda terdepan,yang dulunya di jalan-jalan ,sekarang di Masjid,” ajak Tokoh Muda Kota Medan ini.

Atas nama Ketua KNPI Kota Medan beliau menyambut baik kegiatan ini. Diharapkan, peringatan Nuzulul Qur'an ini tidak hanya sekedar seremonial. "Namun menjadi momentum meningkatkan kesadaran akan pentingnya Al Qur'an dan memotivasi untuk membaca, memahami dan mengamalkan seluruh ajaran Al Qur'an dalam kehidupan," ungkapnya.

Ustadz Muliadi dalam tausiyahnya menyampaikan tentang keutamaan bulan suci Ramadan yang di dalamnya diturunkan kitab suci Al-Qur'an.  "Ramadan adalah bulan yang agung dan istimewa, kita harus bersyukur dapat bertemu dengan bulan Ramadan," sebutnya.

Disebutkan, rugilah mereka yang bertemu dengan bulan Ramadan, tapi tidak mengisinya dengan investasi amal ibadah.

Pada peringatan Nuzulul Qur'an yang bertemakan Kebersamaan Dalam Keberagaman Perspektif Al Qur'an ini dilakukan pembagian Paket Ramadan untuk Anak yatim Piatu.

Ketua DPK KNPI Medan Marelan Ardiansyah Sitepu Spdi mengatakan,kegiatan religi ini akan terus di laksanakan setiap tahunnya. "DPK KNPI Medan Marelan akan terus memberikan yang terbaik untuk Masyarakat yang memerlukan uluran tangan.Pemuda adalah garda terdepan,"ucapnya.

Lebih lanjut Ardiansyah menyampaikan,acara ini dilaksakan agar kiranya tali silaturahmi terus di jalin antar DPP dan DPK KNPI. "Selain memperingati Nuzulul Quran agar pemuda yang ada di kota Medan dan Medan Marelan menjadi erat hubungan silaturahmi,"tutupnya.

Hadir dalam acara tersebut Plt.Kadispora Musaddad Daulay, Kabid Kadispora Medan Suryadi, Sekcam Medan Marelan, Mewakili Kapolsek Medan Labuhan, Mewakili Kapolres Pelabuhan Belawan, Danramil 10 ML dan pengurus KNPI Sekota Medan.

Camat Medan Marelan Tak Hadir
Sikap relijius yang ditunjukkan pemuda melalui organisasi wadah Pemuda DPK KNPI Medan agaknya berbanding terbalik dengan sikap Camat Medan Marelan Afrizal. Orang pertama Kecamatan Medan Marelan itu tak tampak di kegiatan keagamaan di wilayah kerjanya itu.

Padahal, informasi panitia, Afrizal telah awal-awal di undang guna menghadari acara Nuzul Quran yang dijadikan perekat silaturahmi dan meningkatkan ketaqwaan pada Allah SWT itu. (PS/RIADI)





Komentar Anda

Terkini: