Jalan Perintis Kemerdekaan Rusak Parah,Pejabat Terkesan Tutup Mata

/ Jumat, 28 Juni 2019 / 14.31.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-TANJUNG MORAWA-Meski Infrastuktur Jalan di Kabupaten Deliserdang sudah semakin baik dan layak dilalui oleh kendaraan berat maupun roda dua. Namun tidak demikian dengan kondisi Jalan Perintis Kemerdekaan, Desa Tanjung Morawa A, Kecamatan Tanjung Morawa,Kabupaten Deliserdang.

Sepanjang Jalan Perintis Kemerdekaan itu, sudah hancur dan tidak layak dilintasi oleh kendaraan roda dua dan empat. Dengan tidak diperhatikan jalan penghubung ke arah Kota Tanjung Morawa itu, tingkat kesejahteraan masyarakat menurun.

"Banyak bicara pejabat yang ada di Kabupaten Deliserdang ini dan tidak pernah melihat kondisi Jalan Tanjung Morawa sepanjang 1 kilometer ini sudah hancur lebur, ucap warga Tanjung Morawa yang enggan di sebutkan namanya kepada wartawan, Jumat (28/06/2019).

Dia yang sudah menetap hampir 10 tahun lamanya itu, hanya mengharapkan kepada pejabat yang ada segera mengaspal jalan yang sudah hancur dan berlobang tersebut. Sebab, katanya, Jalan Tanjung Morawa juga rawan lakalantas.

"Sudah banyak pelintas kendaraan roda dua dan empat kecelakaan. Akibat jalan banyak yang berlobang," tambahnya.

Dia mengakui, Jalan Tanjung Morawa tepatnya di Jalan Perintis Kemerdekaan rusak akibat tidak adanya pengawasan dilakukan oleh dinas terkait untuk membatasi truk yang melintas di kawasan Jalan Perintis Kemerdekaan .

"Terjadi pembiaran. Akibatnya masyarakat yang banyak makan debu dan menderita. Sedangkan oknumnya semakin kaya," imbuhnya.

Padahal Bupati Deliserdang Yang terpilih Menggembor - gemborkan Deliserdang punya Selogan'Deliserdang Membangun'.Melihat dari fakta di lapangan tidak sesuai yang di harapkan masyarakat Tanjung Morawa.

Untuk itu, masyarakat sekitarnya akan melakukan pemblokiran jalan yang tidak diperhatikan sama sekali oleh pejabat utama di Kabupaten Deliserdang.

"Jangan menjelang Pilkada saja, banyak pejabat tebar pesona, dan mengeskpos jalan yang mulus. Padahal masih banyak jalan di Kabupaten Deliserdang yang hancur dan berlobang," jelasnya.

Begitu juga dikatakan Warga Gg.Pendidikan Ponidi, miris dan malu melihat jalan yang ada di  Jantungnya Kota Tanjung Morawa ini banyak yang sudah hancur dan tidak layak dibanggakan oleh warga Kabupaten Deliserdang.

"Pejabat utama kebanyakan melihat di jalan mulus seperti kawasan Lubuk Pakam, dan Batang Kuis. Sedangkan di Tanjung Morawa masuk Kabupaten Deliserdang tidak pernah sama sekali. Kalau ada pejabat mau melintas di Jalan Tanjung Morawa ini akan mendapatkan sensasi yang luar biasa untuk memacu adrenalinnya supaya tidak terjadi lakalantas," tandasnya.

Saat dikonfirmasi Wakil ketua DPRD Deli Serdang Imran Obos melalui via whatsapp menyatakan,sudah kita ajukan di APBD Tahun 2019 masalah Jalan Perintis Kemerdekaan tersebut.

"Sudah kita ajukan di APBD Tahun 2019 Bg,Sabar ya kita tunggu realisasi dari pihak Pekerjaan Umum (PU) Deliserdang," kata Wakil rakyat dari Fraksi PAN.

Saat di konfirmasi wartawan Camat Tanjung Morawa Edi yusuf terkesan bungkam.Hingga berita ini di terbitkan Pemerintahan kecamatan Tanjung Morawa blom memberikan keterangan lebih lanjut.
(PS/RIADI/BERSAMBUNG)
Komentar Anda

Terkini: