Menyambut HUT Bhayangkara Ke 73 Polres Pelabuhan Belawan Adakan Berbagai Kegiatan

/ Jumat, 28 Juni 2019 / 23.18.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-BELAWAN-Dalam rangka memeriahkan peringatan HUT Bhayangkara ke-73 Tahun 2019,Kepolisian Resort Pelabuhan Belawan menggelar olah raga bersama Polri, TNI, Bhayangkari, Muspida dan Masyarakat.

Peringatan HUT Bhayangkar tahun ini dengan mungusung tema 'Dengan Semangat Promoter,Pengabdian Polri Untuk Masyarakat, Bangsa dan Negara'.

Rencananya kegiatan olah raga bersama itu akan dilaksanakan di Lapangan Mako Polres Pelabuhan Belawan,jalan Pelabuhan Raya No.1 Belawan dengan diikuti oleh peserta kurang lebih 1000 (seribu) orang,Sabtu (29/6/2019) dimulai pada pukul 07.00 Wib.

Informasi yang diterima Wartawan dari panitia pelaksana, dalam pelaksanaannya berbagai olah raga akan dipertandingkan seperti senam sehat, tarik tambang antar instansi, bola volly dan masih banyak lagi olah raga yang ditandingkan.

"Berikutnya,bertempat di Rumah Singgah Sahabat Polisi (RSPP) dan Rumah Dinas Kapolres Pelabuhan Belawan pada hari Minggu tanggal 30 Juni 2019 sekira pukul 09.00 Wib, rencananya Polres Pelabuhan Belawan akan menggelar donor darah berkerjasama Lion Club," kata Mantan Kasubbid IV Ditreskrimsus Polda Sumatera Utara itu.

Sementara itu,Kepala Kepolisian Resort Pelabuhan Belawan Polda Sumut AKBP Ikhwan Lubis,SH MH kepada Wartawan saat ditanya Jum'at (27/06/2019) sekira pukul 13.30 Wib prihal kegiatan apa saja yang digelar dalam rangka memperingati HUT ke-73 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2019, AKBP Ikhwan Lubis menyebutkan bahwa rangkaian kegiatan akan dilanjutkan pada tanggal 10 Juli 2018 akan dilaksanakan pesta rakyat dengan menggelar jalan santai massal dengan melibatkan 1000 (seribu) orang yang terdiri dari berbagai satuan instansi Muspika,Stakeholder dan masyarakat. Dengan banjir hadiah Lacky Drow dan Door Prize (hadiah utama) 1 Unit sepeda motor

"Sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan YME,atas terciptanya situasi yang aman dan kondusif,pasca pelaksanaan Pilpres 2019 dan pasca sidang sengketa Pilpres di Mahkamah Konstitusi (MK), maka dari itu Polres Pelabuhan Belawan berencana akan menggelar pesta rakyat pada puncak peringatan HUT Bhayangkara tahun ini," beber AKBP Ikhwan Lubis.

Seperti pemberitaan dibanyak media cetak dan online, dalam rangka peringati HUT Bhayangkara ke-73 Polres Pelabuhan Belawan gelar berbagai kegiatan bakti sosial seperti gotong royong bersama masyarakat, lomba keindahan pos ronda dan pemberian infak semen kepada pembangunan rumah ibadah.(PS/RIADI)
Komentar Anda

Terkini: