Siti Nurasiah Atlet Tolak Peluru Tanjungbalai Raih Medali Emas Pertama Di Porprovsu

/ Kamis, 27 Juni 2019 / 21.12.00 WIB
Siti Nurasyiah Asikin, Ketua KONI Tanjungbalai Freddy Lizaro Sitorus (Dua Kanan), Ketua Kontingen  Abdurrahman (Kiri) dan Bidang Humas Kontingen Yan Aswika (Kanan). POSKOTA/SAUFI

POSKOTASUMATERA.COM - TANJUNGBALAI - Atlet Cabang Olahraga Atletik dengan Nomor Lomba Tolak Peluru Bobot 4 Kg Putri asal Kota Tanjungbalai atas nama Siti Nurasiah Asikin berhasil mendulang Medali Emas Pertama untuk daerahnya dalam Event Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Utara 2019, Kamis (27/6/2019).

Menurut Bidang Humas Kontingen KONI Kota Tanjungbalai Yan Aswika Marpaung SH menjelaskan, Siti Nurasyiah Asikin meraih Emas
dalam lomba yang berlangsung di Stadion Olahraga Universitas Negeri Medan.

"Siti mendulang Emas dengan tolakan sejauh 10,1 Meter, mengalahkan pesaingnya dari Kabupaten Taput Loister E Huatasoit 9,30 Meter (Perak) dan Atlet Kota Medan Yolanda Theresia 9,21 Meter yang meraih perunggu", kata Yan Aswika Marpaung saat dikorfirmasi Wartawan Via HP dari Tanjungbalai.

Lanjutnya, bahwa pada Nomor Lomba Tolak Peluru Bobot 7,2 Kg Putra, Atlet Tanjungbalai M Syahrial Bakti harus puas meraih Medali Perak, karena dikalahkan Ardodi Sihombing (Tapsel) yang meraih Emas.

Ardodi Sembiring Atlet Pelatda Sumut Emas itu berhasil menolak Peluru sejauh 12,75 Meter, menang tipis dari M Syahrial Bakti dengan tolakan sejauh 12,74 Meter.

Diberitahukannya lagi, pada Nomor Lomba Lompat Tinggi Putri, Atlet Tanjungbalai Meliani Tambunan juga meraih Medali Perak dengan Lompatan setinggi 130 Meter.

Ketua KONI Tanjungbalai Freddy Lizaro Sitorus mengapresiasi kerberhasilan Cabor Atletik (Tolak Peluru) yang berhasil mendulang Medali Emas Pertama untuk Kota Tanjungbalai.

"Terima kasih kepada Siti Nurasiah Asikin dan Pelatihnya Abdul Amin atas upaya keras mempersembahkan Medali Emas Pertama untuk Kota Tanjungbalai", ujar Freddy.

Sesuai catatan, jelas Freddy, dalam Event Porporov Sumut tahun ini, untuk sementara Kota Tanjungbalai berhasil memperoleh 1 Medali Emas, 4 Perak dan 7 Perunggu. (PS/SAUFI).
Komentar Anda

Terkini: