Harga Cabai di Tanjungbalai Tembus Perkilogram Rp 80 Ribu,Pembeli Sepi

/ Kamis, 15 Agustus 2019 / 09.13.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-TANJUNGBALAI-
Sejumlah warga di Kota Tanjungbalai resah terkait mahalnya harga cabai untuk keperluan masak. Dikarenakan kini harga sudah mencapai Rp 80  ribu perkilogramnya.

Harga cabai sepekan ini,pada idul adha ini berangsur naik . Kenaikan bertahan hingga kini.

Berdasarkan keterangan pedagang pasar Bengawan, Lasma erita pangaribuan Mengatakan kepada wartawan,Selasa(13/8/2019).Harga Cabai terus mengalami kenaikan perkilogrmnya ,baik harga cabai merah,cabai hijau,dan cabai rawit .

"Untuk harga cabai merah sendiri dijual dengan harga Rp.80 Ribu,cabai hijau Rp.43 Ribu,sedangkan cabai rawit mencapai Rp.65 Ribu Perkilogramnya". Ucap Lasma.

Sementara itu untuk bawang merah dan bawang putih yaknu mengalami penurunan harga,sebelumnya bawang merah Rp.28 Ribu menjadi Rp.23 Ribu perkilogramnya.Sedangkan untuk bawang putih Rp.30 Ribu dari harga Rp.120 Ribu Perkilogramnya.

Begitu juga hal nya dengan Tomat juga mengalami penurunan Menjadi Rp.5 Ribu Perkilogramnya saat ini.

"Dengan kenaikan harga cabai yang melambung tinggi "Pedas" itu membuat pembeli sepi untuk kepasar".Cetus Lasma erita pangaribuan,pedagang pasar bengawan.

Signifikan pedasnya Harga cabai diTanjungbalai terus merangkak naik dalam beberapa seminggu ini . Pembeli pun mengeluh dan tak bisa berbuat banyak karena harus tetap mengkonsumsinya sehari-hari meski mahal.

Salah satu dari keluhan seorang pembeli,Juniah  (55) hanya mampu membeli cabai rawit Rp 2.000 saja hanya untuk keperluan secukupnya.

"Mau beli banyak kan mahal, ya seperlunya saja saya beli Rp.2 Ribuan saja   tadinya . akhirnya  dapat beberapa aja lah lumayan," katanya.

Berharap la,kepada Walikota Tanjungbalai,H.M.Syahrial SH MH,serta instansi terkait dapat meninjau kepasar dengan naiknya harga kebutuhan Rumah tangga saat ini.(PS/SAUFI).
Komentar Anda

Terkini: