Karang Taruna Medan Deli Giat Pelatihan Budidaya Ikan

/ Rabu, 11 Desember 2019 / 16.46.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-MEDAN-Pengurus Karang Taruna Kecamatan Medan Deli menggandeng Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Medan untuk menggelar kegiatan pelatihan budidaya ikan hias dan ikan lele pada Rabu 11 Desember 2019 bertempat di Pondok Batok Coco N Art yang terletak di Jalan Yos Sudarso Gang Batu VI Link 10 Tanjung Mulia Medan.

Pada kesempatan itu hadir sebagai penyuluh Muliadi S.Pi dan Dadang dari Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Medan, Ketua Karang Taruna Kecamatan Medan Deli Amsaluddin SH diwakili Sekretaris Suhendro, mewakili dari Kelurahan Tanjung Mulia Waliadi, Kepala Lingkungan 10 Darnis Santi dan Pengurus Karang Taruna Kelurahan se Kecamatan Medan Deli.

Sebelumnya Sekretaris Karang Taruna Kecamatan Medan Deli Suhendro menerangkan bahwa "Pondok Batok Coco N Art yang dikelola oleh Pengurus Karang Taruna Kelurahan Tanjung Mulia dibawah pimpinan Toga Sandi Simarmata ini selain tempat pembudidayaan ikan hias juga dijadikan sebagai tempat pembuatan kerajinan tangan dengan bahan baku batok kelapa sekaligus taman baca untuk anak-anak disekitar linkungan."ungkapnya.

Pada acara pelatihan itu Muliadi S.Pi dan Dadang dari Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Medan memberikan penjelasan mengenai tata cara pembudidayaan ikan hias juga ikan lele mulai dari pemilihan lokasi, teknis pemijahan (perkawinan) hingga pemilihan induk untuk dikembangkan kembali.

"Kegiatan ini merupakan bentuk sumbangsih dari Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Medan dalam rangka pembinaan untuk generasi muda khususnya Karang Taruna dengan menambah wawasan dan keterampilan pemuda- pemuda dalam membudidayakan ikan hias dan ikan lele serta kita akan memberikan bantuan bibit ikan untuk kelompok yang sudah terbentuk di masing-masing Kelurahan." terang Muliadi.

Senada dengan penyuluh dari Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Medan Sekretaris Karang Taruna Kecamatan Medan Deli Suhendro juga menambahkan bahwa "Penyuluhan ini diharapkan nantinya dapat menambah ketrampilan pemuda-pemuda agar  mandiri dan berdayaguna untuk masyarakat sekitar hingga dapat menciptakan  lapangan kerja baru sehingga dapat menghindarkan pemuda-pemuda dari  penyalahgunaan narkoba dan kegiatan radikal,"pungkasnya. (PS/SU)
Komentar Anda

Terkini: