Bawaslu Tapsel Gelar Seleksi Evaluasi Pegawai Pemerintahan Non-PNS

/ Rabu, 22 Januari 2020 / 00.39.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL-
Sebanyak 16 orang pegawai Pemerintah Non PNS, ikuti seleksi evaluasi Pegawai Non-PNS untuk Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tapanuli Selatan, di Kantor Bawaslu Kabupaten Tapanuli Selatan,  Jln.Willem Iskandar Selasa (21/1).

Para peserta seleksi evaluasi, mengikuti tes berbasis komputer atau CAT (computer assisted tes) di ruangan Kantor Bawaslu Kabupaten Tapanuli Selatan.

Kordinator Sekretaris Bawaslu Kabupaten Tapanuli Selatan Salman Paris,S.Pd,SD didampingi bendahara Mahmudin," mengakui  ujian evaluasi bertujuan untuk perpanjangan kontrak staf Bawaslu bagi yang lulus. Sementara, bagi peserta yang tidak lulus surat keputusan (SK) kerja tidak bisa diperpanjang lagi.


Salman Paris menguraikan, selain ujian evaluasi, ada juga syarat lain yakni wawancara dan penilaian kinerja selama tahun 2019. 


Untuk hasil ujian CAT, langsung diserahkan kepada Bawaslu RI. Jadi SK-nya memang diwacanakan dari Bawaslu RI," urainya.


Ditambahkan Salman Peserta seleksi evaluasi pegawai pemerintah non PNS yang akan menjawab 100 soal dengan waktu 90 menit.(PS/BERMAWI)
Komentar Anda

Terkini: