Tingkatkan Kinerja Yang Handal, Kades Tinjoman Rutin Gelar Apel Pagi

/ Senin, 13 Januari 2020 / 13.35.00 WIB

POSKOTASUMATERA. COM- PADANGSIDIMPUAN- Untuk meningkatkan kinerja yang maksimal Aparatur Desa Tinjoman Kecamatan Padangsidimouan Hutaimbaru rutin gelar apel pagi.
Safril Efendi Tanjung selaku Kepala Desa Tinjoman menerangkan,” kegiatan apel pagi bagi seluruh Aparatur Desa  Tinjoman  merupakan salah satu kegiatan yang rutin dan wajib diipatuhi.

Apel tersebut diselenggarakan Di Halaman Kantor Kepala Desa Tinjoman  dan dipimpin langsung oleh Safril Efendi Tanjung  selaku Kepala Desa.

Apel yang rutin dilaksanakan ini bertujuan untuk selalu meningkatkan kenerja Aparatur Desa yang disiplin, dan handal, terang Safril Efendi Tanjung Kepada POSKOTASUMATERA.COM saat ditemui Di Kantornya, Senin (13/1).

Safril Efendi Tanjung berharap “dengan apel yang rutin dilaksanakan maka semua Aparatur Desa Tinjoman akan semakin disiplin untuk datang pagi tepat pada waktunya.

Apel pagi merupakan kewajiban yang harus dipatuhi oleh semua Aparatur desa, dan bagi siapa saja yang tidak disiplin maka tidak segan-segan sanksi akan diberikan," jelas Kades.

Kedepan baik kedisiplin, keramahan, dan kerapihan semua Aparatur desa ini akan terus ditingkatkan demi memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat, tutur Safril Efendi Tanjung(PS/BERMAWI).
Komentar Anda

Terkini: