Cegah Covid - 19, KNPI Tapsel Gelar Penyemprotan Cairan Disinfektan

/ Selasa, 07 April 2020 / 16.45.00 WIB
                       

POSKOTASUMATERA. COM-
TAPSEL- Cegah Virus Corona ( COVID-19)  Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Tapsel melakukan penyemprotan cairan Disinfektan sekaligus membagikan ratusan masker serta handsop kepada masyarakat Kecamatan Angkola Barat, Selasa (7/4).

Ketua KNPI Kabupaten Tapsel, Hajrul Aswat kepada wartawan  mengatakan, kepedulian kami untuk hadir ditengah masyarakat untuk mengurangi kecemasan mereka terhadap virus ini" ujarnya. 

" Ini kedua kali kita melakukan kegiatan ini, sebelumnya kita telah melaksanakan hal serupa di kecamatan Sipirok, dan akan terus kita lakukan di kacamatan lain" Pungkasnya.


Dikatakannya," akibat Pandemi Covid -19 yang melanda di Indonesia, termasuk di Wilayah Kabupaten Tapanuli Selatan, makanya kita terpanggil untuk melakukan pencegahan Ucap Hajrul. 

Lebih lanjut disampaikannya, "wabah covid-19 ini yang menjadi momok di masyarakat membuat sendi sendi kehidupan diperkotaan hingga Desa mengalami kelesuhan. 

Akibat Kekhawatiran yang terjadi dimasyarakat itu, makanya pengurus DPD KNPI Tapsel  bersama dengan OKP serta pihak Pemerintah daerah bersama bersama melakukan penyemprotan di kecamatan Angkola Barat,"Paparnya.

Ikut juga dalam kegiatan penyemprotan disinfektan  Camat Angkola Barat, Maruhum Hot Taufik, S.Sos, Babinsa, Satma PP Tapsel, PAC PP Angkola Barat. 

Ketua PAC PP Angkola Barat Nauli Harahap, dalam kegiatan ini mengatakan, kami sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan seperti ini, ucapan terima kasih kami kepada seluruh pelaksana kegiatan ini, semoga wabah covid-19 cepat hilang,"Pungkasnya.(PS/BERMAWI)
Komentar Anda

Terkini: