Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Bronjong Desa Pargarutan Tonga , Ini Harapan Camat Angkola Timur Ricky H. Siregar.

/ Kamis, 07 Mei 2020 / 15.52.00 WIB
                                 

POSKOTASUMATERA. COM-
TAPSEL- Camat Kecamatan Angkola Timur Ricky Hadamean Siregar, S. IP, bersama Kepala desa Pargarutan tonga, Babinsa, Bhabinkamtibmas lakukan peletakan batu pertama pembangunan Tahalak bronjong Saba Pasir  Desa Pargarutan Tonga , Kecamatan Angkola Timur Kamis , 7 Mei 2020.

Kepala Desa Pargarutan Tonga Syahrul Sopandi Harahap mengatakan bahwa pembangunan  Tahalak bronjong Saba Pasir Desa Pargarutan Tonga , bersumber dari dana Desa 2020, dengan volume 188 meter  dengan biaya Rp 145.649.000 sudah termasuk PPN,PPH dan biaya lainnya. 

Kades menjelaskan, dengan dibangunnya tahalak bronjong  ini puluhan hektar sawah petani di Desa Pargarutan Tonga dan sekitarnya akan menikmati sumber air dari pembangunan tahalak bronjong. 

Ditambahkannya, pembangunn proyek ini yang bersumber dari dana desa, nantinya para petani tidak akan kesulitan lagi mendapatkan air ke areal persawahan masing masing petani di Desa Pargarutan Tonga,"Beber Kades. 

Pendamping Desa Ikbal  menyampaikan kepada Camat dan hadirin yang hadir bahwa pengerjaan proyek pembangunan bronjong ini adalah masyarakat Desa Pargarutan Tonga.  Untuk pembuatan bronjong masih mendatangkan ahli dari luar desa ini,  namun kami buat mou agar warga masyarakat disini diajarin cara pembuatan bronjong.Tujuan pembngunan brojnong ini untuk meningkatkan intensitas air
                         


Pada kesempatan yang sama, Camat Kecamatan Angkola Timur  Ricky Hadamean Siregar S.IP berharap kepada pemerintah desa, untuk menggunakan dana desa tepat sasaran, agar pembangunan yang bersumber dari dana desa dapat memberi manfaat untuk peningkatan taraf kesejahtraan masyarakatnya.

Ditambahkan Camat bahwa , tujuan pembangunn bronjong ini adalah untuk mengairi sawah di areal persawahan di Desa Pargarutan  Tonga, Kepada BPD, TPK  tolong diawasi pembangunan nya. Camat berharap TPK,  PDTI agar terus menjalin kordinasi  agar pembangunan berjalan lancar dan tidak sempat ada temuan Inspektorat Tahun ini. 

Lebih lanjut disampaikan  Camat,"  Untuk pengambilan batu proyek pembangunan bronjong ini tetap masyarakat Pargarutan Tonga. 

Mudah mudahan pembangunan ini berjalan lancar , tidak  ada gangguan dari alam. Bila ada  kendala dalam pembangunan ini tolong disampaikan ke Kantor Camat Kecamatan Angkola Timur. 

Turut hadir dalam acara peletakan batu pertama pembangunan tahalak bronjong 
Camat Angkola Kecamatan Angkola Timur Rick H. Siregar, S. IP,  Babinsa Peltu W. Naibaho, Bhabinkamtibmas Aiptu Anwar S. Harahap, Kasi Pembangunan Kecamatan Angkola Timur  Anwar Siregar, PDP, PDTI,PLD, BPD dan LPMD , Tenaga kerja Proyek pembangunan  bronjong  dan warga masyarakat.(PS/BERMAWI)


Komentar Anda

Terkini: