Tinjau Lokasi Kebakaran, Kapolres Labuhanbatu Berikan Bantuan 500 Kg Beras.

/ Senin, 20 Juli 2020 / 13.00.00 WIB
Poskotasumatera.com - Labuhanbatu - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Labuhanbatu AKBP Agus Darojat, SIK, MH didampingi Kabag Ops, Kasat Binmas, Kasat Sabhara, Kasiwas, Kasi Propam, serta beberapa perwira dan personel Polres Labuhanbatu tinjau lokasi kebakaran di Jalan Labuhan Kelurahan Padang Matinggi Kecamatan Rantau Utara, Senin (20/07) pukul 10.45 Wib. 

Dalam peninjauan tersebut, Kapolres Labuhanbatu memberikan bantuan berupa 500 Kg (Lima ratus Kilogram) beras kepada warga yang terkena musibah kebakaran tersebut. 

AKBP Agus Darojat menjelaskan, kebakaran tersebut terjadi pada hari Minggu (19/7/2020) sekira pukul 18.25 Wib. Dari kejadian tersebut, ada 7 unit rumah yang hangus terbakar. Diantaranya, 1 unit rumah dan 2 unit rumah kontrakan milik Muhammad Idris, 1 unit rumah milik Johasin Ritonga, 1 unit rumah milik Syahrial Ritonga, 1 unit rumah milik Selamat Lubis, dan 1 unit rumah milik Dilin Hasibuan. 
"Atas kejadian ini, kerugian warga ditaksir kurang lebih Rp. 1 milyar. Mengantisipasi agar tidak menjalar ke rumah warga lain, dilakukan pembatasan dengan melakukan pengrusakan 2 unit rumah milik warga.,''jelas Agus Darojat.

Kejadian kebakaran yang menghanguskan 7 unit rumah warga tersebut, Agus Darojat mengatakan masih dalam penyelidikan pihak Polres Labuhanbatu. "Masih dalam penyelidikan,"ujarnya. (PS/Ril Humas/Ricky).
Komentar Anda

Terkini: