Bhayangkari Polres Pelabuhan Belawan Berikan Bantuan Kepada Korban Bencana Angin Puting Beliung

/ Sabtu, 19 September 2020 / 19.31.00 WIB


POSKOTASUMATERA.COM-HAMPARAN PERAK-Ibu Ketua Cabang Bhayangkari Polres Pelabuhan Belawan Ny. Elfi Dayan didampingi Ibu Ketua Ranting Bhayangkari Hamparan Perak Ny.Lisbet Simamora mengadakan kunjungan kerja dalam rangka memberikan Bansos sembako kepada warga masyarakat yang terkena musibah bencana angin puting beliung di Desa Klambir V Kebun Kec.Hamparan Perak, Sabtu (19/09/2020) sekira pukul 10.30 WIB

Turut hadir dalam kunjungan tersebut Ibu Ketua Cabang Bhayangkari Polres Pelabuhan Belawan Ny.Elfi Dayan beserta rombongan, Wakapolres Pelabuhan Belawan Kompol Herwansyah Putra SH, M.si beserta Ibu, Camat Hamparan Perak Eko Sapriadi S.Sos, Kapolsek Hamparan Perak Kompol Edward Simamora beserta Ibu, Dan Ramil 12 Hamparan Perak Kapten Kav Azwar beserta Personil, Kepala Desa Klambir V Kebun Suhendra beserta perangkat Kantor Desa Klambir V Kebun,Para Kadus Desa Klambir V Kebun,Perwakilan masyarakat Desa Klambir V Kebun Kec.Hamparan Perak yang menerima paket bantuan.

Dalam giat kunjungan Ibu Ketua Cabang Bhayangkari Polres Pelabuhan Belawan Ny.Elfi Dayan beserta pengurus Bhayangkari ke posko bencana memberikan bantuan sembako sebanyak 200 (dua ratus) paket berupa beras 5 (lima) Kg,  mie instan,telur ayam, gula, minyak goreng, perlengkapan anak-anak berupa minyak angin, susu, roti, sabun mandi dan pakaian bekas yang layak pakai.  (PS/RIADI/SYAMSUL)
Komentar Anda

Terkini: