Kades Pintupadang Himbau Warga Masyarakat Jaga Kerukunan Jelang Pilkada Tapsel Tahun 2020

/ Minggu, 11 Oktober 2020 / 20.09.00 WIB

                        


POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL- Jelang pelaksanaan pesta demokrasi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tapanuli Selatan Serentak pada 9 Desember 2020 mendatang, Kepala Desa Pintupadang Kecamatan Angkola Selatan himbau warga untuk jaga kerukunan dan ketertiban.Hal ini disampaikan orang nomor satu di Desa Pintupadang ketika dijumpai awak media online di ruang kerjanya Minggu (11/10).

"Kita harus bisa mendewasakan diri dari perbedaan pilihan, jangan karena beda pilihan hubungan kekeluargaan jadi putus," pungkas Kades. 

Khoiruddin Simatupang memastikan masyarakat Desa Pintupadang mampu menjaga kerukunan dan kedamaian.

"Siapapun Bupati dan Wakil Bupati Tapsel terpilih nantinya, semuanya hasil pilihan rakyat dan kita pasti bisa menjaga kesejukan dan kerukunan dalam pemilihan Pilkada Tapsel ini," paparnya.

Untuk itu kades menghimbau warga masyarakat untuk menjaga kekondusifan jelang Hari H pemungutan suara 9 Desember 2020," Harap Kades. (PS/BERMAWI)
Komentar Anda

Terkini: