Pemdes Siamporik Lombang Realisasukan BLT DD Tahap IV, V Dan VI

/ Jumat, 02 Oktober 2020 / 18.37.00 WIB
                                            

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL- Pemerintah Desa  Siamporik Lombang   Kecamatan Angkola Selatan, Kabupaten Tapanuli Selatan,  menyalurkan BLT DD bulan Juli,  Agustus dan September 2020  kepada 14 KPM bertempat di Kantor Desa setempat,  Kamis , (01/10).

Pembayaran tersebut secara langsung dibayarkan kepada penerima dengan nominal Rp. 300.000./ bulan sehingga totalnya Rp. 900.000.

Turut dihadiri oleh Kepala Desa Siamporik lombang
 Abdul Rahman Siregar, Bhabinkamtibmas kec.Angkola Selatan
 Bripka Dedy Z Harahap, Danramil siais/19 Kapten inf Maryanto,Perangkat Desa/ketua BPD
 Lamhot matogu Nst,Masyarakat Desa Siamporik lombang yang mendapatkan BLT.

Kepala Desa Siamporik Lombang   Abdul Rahman Siregar  mengatakan, bagi penerima BLT DD agar dapat menggunakannya kepada pembelian sembako untuk penunjang kehidupan sehari hari.

"Diharapkan agar bantuan ini dapat meringankan beban hidup masyarakat serta digunakan sebaik mungkin disaat wabah Covid 19 ini,” tambah Kades Siamporik Lombang. 

Bhabinkamtibmas Kecamatan Angkola Selatan, Bripka Dedy Z Harahap menyampaikan pesan pesan Kamtibmas tentang adaptasi kebiasaan baru agar tetap mengikuti protokol kesehatan.(PS/BERMAWI)



Komentar Anda

Terkini: