Dengan Mengikuti Protokol Kesehatan, Perayaan Natal DPC API Tanah Karo Di Adakan Pada 2 Desember 2020.

/ Rabu, 25 November 2020 / 21.42.00 WIB

 



POSKOTASUMATERA.COM. KARO - Dewan Pimpinan Cabang  Asosiasi Pendeta Indonesia (DPC API) Tanah Karo megadakan perayaan  Natal tahun 2020 yang akan dilaksanakan pada Rabu (2/12/2010) bertempat di Gereja GPT Jemaat Kristus Gembala, Jalan Jamin Ginting Gg Berdikari, Desa Sumber Mufakat, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo.   
Adapun thema Perayaan Natal tahun 2020 ini diambil dalam Efesus 4 : 3. 
          Hal ini disampaikan Ketua DPC API Kabupaten Karo, Pdt Sudianto Marpaung didampingi Sekretaris DPC, Pdt Darlin Siahaan bersama Ketua Panitia Natal 2020, Pdt Sony Wonok Bangun, Sekretaris Pdt Pangihutan Girsang dan Bendahara Pdt Gidion Sondakh kepada awak media ini, di Sumber Mufakat,  Kabanjahe, pada Selasa ( 24/12/2010)
            Lanjut nya pelaksanaan perayaan natal ini sesuai dengan program kerja API Karo yang telah dituangkan dalam Konpercab dan Rakercab yang telah dilaksanakan pengurus API Tanah Karo.
      "Pelaksanaan perayaan natal ini sesuai kesepakatan pengurus untuk melaksanakan program kerja yang telah dihasilkan dalam pokok pokoj pikiran pada saat perumusan di Konpercab lalu dalam visi dan Program yang mendukung terlaksanakan terlaksananya Visi tersebut", ujar Sudianto.
        Sony Wonok Bangun beserta jajaran panitia menyambut baik atas amanah yang diberikan pengurus inti, dan liturgi yang dipakai sesuai kesepakatan bersama adalah liturgi Oikumene untuk dapat diterima seluruh dedominasi aras gereja.
        Serta menambahkan bahwa pihaknya sebagai panitia telah melaksanakan tahapan untuk mensukseskan.pelaksanaan ibadah menyembah Tuhan atas kelahiran sang Raja, Yesus Kristus juru selamat dunia dan terutama melaksanakan perayaan Natal tersebut dengan mematuhi prorokol kesehatan, berupa pakai masker, Cuci tangan dan menjaga aga jarakbagi para tamu undangan dan peserta Natal ( PS/ BUDIMAN S)
          
Komentar Anda

Terkini: