Jalan Provinsi di STM Hulu Deliserdang Longsor, Akses Jalan Putus Total

/ Minggu, 22 November 2020 / 16.23.00 WIB


POSKOTASUMATERA.COM-DELISERDANG-Jalan Provinsi menghubungkan Kabupaten Deli Sedang- Kabupaten Sumalungun di Desa Tanjung Raja Kecamatan STM Hulu Deli Serdang, putus total akibat longsor, Minggu (22/11/2020).


Longsor yang memutus badan jalan ini diduga akibat curah hujan deras yang mengguyur Kecamatan STM Hulu dan sekitarnya beberapa hari terakhir.


Longsor ini mengakibatkan, aktivitas warga sekitar yang putus total, warga pengguna jalan yang tidak mengetahui kejadian itu terpaksa balik arah karena jalan sudah tidak dapat dilalui kendaraan baik roda dua maupun roda empat.


"Akibat kejadian ini, sejumlah warga yang hendak melintas sempat terjebak dan terpaksa mencari alternatif dengan memasang titi dari batang pohon untuk menyeberangi jalan aspal yang longsor"ujar Tarigan warga setempat.


Kejadian ini juga langsung ramai jadi pembahasan di sejumlah akun media sosial, yang menginformasikan agar warga mencari jalan alternatif jika hendak melintas dari lokasi tersebut.


Seperti halnya, Indra Ginting salah warga yang melintas, Minggu (22/11/2020) pagi tadi, jalanan longsor memutus badan jalan penghubung menuju  Kecamatan Gunung Meriah.



"Jalan longsor tidak bisa dilalui kendaraan karena cukup parah. Kita berharap jalan dapat segera diperbaiki oleh pemerintah terkait agar dapat dilalui kembali," pungkasnya.


Sementara itu, informasi dihimpun lokasi longsor ada di sekitaran Lau Lutih Desa Tanjung Raja Kecamatan STM Hulu Deliserdang, Kejadian ini mengakibatkan akses jalan putus dan ambles dengan kedalaman terjadi pada Sabtu kemarin.


Hingga berita ini dirilis, pihak terkait belum ada yang memberikantanggapan.(PS/HERISEMBIRING)

Komentar Anda

Terkini: