DWP Dairi Rayakan Ulang Tahun ke-21 Secara Virtual

/ Kamis, 17 Desember 2020 / 23.27.00 WIB

POSKOTASUMATER.COM-DAIRI-Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Dairi merayakan hari ulang tahun yang ke 21 secara virtual pada Senin (14/12/2020) di Balai Budaya Sidikalang. Perayaan hari ulang tahun tersebut di hadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Dairi Drs. Leonardus Sihotang, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Johnny Hutasoit, S.Sos, Penasehat Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dairi Ny. Romy Mariani Eddy Berutu, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dairi Ny. Elfinka Eddy Banurea serta para Anggota Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dairi yang mengikuti melalui zoom meeting.

Usai pemotongan kue dan tumpeng sebagai pertanda hari ulang tahun, Penasehat Dharma Wanita Persatuan dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Dharma Wanita Persatuan secara nasional khususnya Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dairi. Penasehat Dharma Wanita Persatuan menuturkan melalui hari ulang tahun yang ke-21, Dharma Wanita Persatuan Kabupaten agar terus berperan demi pemberdayaan perempuan dan menjadi inspirasi yang membanggakan bagi sesama perempuan.

“Jadilah tiang keluarga untuk membangun bangsa,” ujar Beliau.

Dengan tema yang diambil dalam perayaan ulang tahun tersebut, Penasehat Dharma Wanita mengharapkan para perempuan di era digital ini tidak hanya sebagai konsumen, tetapi harus berperan aktif sebagai aktor yang dilatih dalam menghadapi setiap perubahan.

“Perempuan dituntut untuk memiliki ketrampilan digital guna mendukung setiap peranannya baik sebagai isteri, ibu dan warga negara terlebih di masa pandemi ini yang membatasi kontak fisik dalam berbagai aktifitas,” kata Penasehat Dharma Wanita.

Oleh karena itu, Penasehat Dharma Wanita Persatuan Ny. Romy Mariani Eddy Berutu dalam kesempatan tersebut mengajak serta mendorong agar seluruh anggota dharma wanita setiap unit baik itu di Kabupaten, Kecamatan maupun Desa untuk ikut ambil bagian dalam ketrampilan digital tersebut. Hal itu diutarakan Beliau karena dalam acara ini juga nantinya akan diberikan penghargaan kepada instansi ataupun unit dharma wanita yang berhasil menjadi juara dalam pelaporan melalui elektronik report (e-reporting).

Dari informasi yang disampaikan sebelumnya oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dairi bahwa DWP Kabupaten Dairi juga meraih juara III untuk e-reporting di tingkat Provinsi Sumatera Utara.

“Kita harus lebih kreatif lagi dan bersemangat untuk menambah dan melaksanakan program program yang sudah ditentukan di masing masing unit sehingga di tahun yang akan datang Kabupaten Dairi bisa meraih juara I,” ucap Beliau.

Beliau utarakan bahwa potensi perempuan merupakan aset nasional yang harus terus menerus dikembangkan guna menyambut tatanan perkembangan dalam kegiatan bernegara dan memberikan kontribusi penuh dengan mengambil peran strategis dalam eskalasi pembangunan nasional.

Sebelumnya Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dairi dalam sambutannya mengatakan dharma wanita persatuan akan memberikan penghargaan kepada 6 unit kerja dharma wanita persatuan OPD terbaik yang telah melakukan e-reporting dengan harapan dapat meningkatkan pelaksanaan program kerjanya di tahun tahun yang akan datang.

“Kami mengajak kepada seluruh anggota dharma wanita baik unit OPD, Kecamatan dan Desa agar bersama sama berupaya meningkatkan kualitas dengan bekerja secara profesional dan mendukung para suami dalam bekerja agar ketahanan keluarga dapat terwujud,” ucap Ketua Dharma Wanita Persatuan.

Adapun 6 unit kerja dharma wanita persatuan OPD terbaik yang telah melakukan e-reporting adalah untuk juara I diraih oleh Dinas Lingkungan Hidup; juara II diraih oleh Dinas Kominfo; juara III diraih oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politk; juara IV diraih oleh Satuan Polisi Pamong Praja; juara V diraih oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia; juara VI diraih oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dan juara VII diraih oleh PDAM Tirta Nciho Kabupaten Dairi. (PS/K.TUMANGGER)

 

 

 

Komentar Anda

Terkini: