Peringati Hari Ibu, Majelis Taklim DPC PDI Perjuangan Kota Medan Kunjungi Panti Jompo

/ Rabu, 23 Desember 2020 / 16.09.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-Dalam ragka Peringati hari Ibu Majelis Taklim DPC PDI Perjuangan Kota Medan kunjungi Panti Jompo Dharma Asri Sumut di Kota Binjai pada Selasa (22/12/2020).

Hadir dalam kesempatan tersebut hadir Ketua Jama’ah Majelis Taklim DPC PDI Perjuangan Sumut Dr. Hj. Fitriani Manuring M.Pd dan didampingi Sekretaris Badan Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan DPD PDI Perjuangan Sumut Dameria Ratananti Lumban Tobing serta Jama’ah Majelis Taklim DPC PDI Perjuangan Kota Medan.

Ketua Majelis Taklim DPC PDI Perjuangan Kota Medan Hj. Fitriani Manurung dalam kesempatan tersebut menyatakan bahwa kunjungan hari ini sebagai aksi sosial dalam rangka memperingati hari ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember.

“Pada moment kali ini kita ingin menghadirkan senyum kepada kalangan ibu-ibu yang sudah masuk usia senja dan berada di Panti Panti Jompo Dharma Asri Sumut yang dikelola oleh Dinas Sosial Provinsi Sumut” Ujar Fitriani Manurung.

Dalam kesempatan tersebut Hj. Fitriani Manurung yang akrab disapa Bunda Fitri mengatakan bahwa peran seorang ibu sangat vital dalam membangun peradaban dimanapun dan kapanpun terutama dalam menyiapkan generasi bangsa, oleh sebab itu penghormatan kepada sosok ibu tidak boleh dilupakan,

“Tanpa seorang ibu yang melahirkan dan mendidik kita, Mustahil kita bisa menjadi manusia yang berguna untuk sesama, untuk itu kita mengajak masyarakat untuk menghargai sosok ibu dan menempatkan di tempat yang mulia” Imbuh Bunda Fitri.

Terakhir Bunda Fitri mengajak kalangan Ibu-ibu atau kaum perempuan untuk bangkit dan mandiri dan berperan dalam pembangunan,

“Tidak ada larangan bagi Permpuan Indonesia untuk berkiprah dalam pembangunan baik secara pribadi maupun berkelompok sebab suatu bangsa akan maju dan berkembang jika kaum perempuan bisa berdaya dan mandiri” Pungkas Bunda Fitri.
Komentar Anda

Terkini: