Danlantamal I Belawan Pimpin Ziarah Rombongan di Taman Makam Pahlawan

/ Jumat, 15 Januari 2021 / 20.25.00 WIB


POSKOTASUMATERA.COM-BELAWAN-Dalam rangka menyambut Hari Dharma Samudera yang diperingati setiap  tanggal 15 Januari keluarga besar Lantamal I melaksanakan Ziarah Rombongan di Taman Makam Pahlawan Bukit Barisan Medan dipimpin langsung oleh Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut I Belawan Brigjen TNI (Mar) I Made Wahyu Santoso, Kamis (14/01/2021).

Kegiatan ziarah rombongan ini merupakan wujud penghormatan terhadap jasa dan pengorbanan para pahlawan bangsa yang telah tiada khususnya mengenang Pertempuran Laut Aru yang terjadi di Laut Arafuru Maluku pada tanggal 15 Januari 1962  antara Angkatan Laut Republik Indonesia dan Belanda sehingga gugurnya Komodor Yos Sudarso sebagai Pahlawan Bangsa.

Ziarah dan tabur bunga ini diawali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan yang dipimpin oleh Danlantamal I Brigjen TNI (Mar) I Made Wahyu Santoso dilanjutkan mengheningkan cipta dan peletakan karangan bunga di tugu makam pahlawan oleh pemimpin ziarah. Kemudian dilanjutkan penaburan bunga di pusara para pahlawan oleh peserta upacara.


Hadir juga dalam kegiatan ziarah rombongan Wadan Lantamal I Kolonel Laut (P) Bambang T. pejabat utama, para Kadis dan Kasatker Lantamal I, Pamen, Pama, Bintara, Tamtama, PNS dan Ketua Kordinator Cabang I Daerah Jalasenastri I beserta pengurus Jalasenastri Korcab I.

Ziarah rombongan yang dilaksananakan keluarga besar Lantamal I rutin dilakukan setiap tahun pada saat peringatan Hari Dharma Samudera dan untuk saat ini dilaksanakan sesuai dengan prosedur protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran virus covid-19. (PS/SYAMSUL B HASIBUAN)

Komentar Anda

Terkini: