Kepala KPP BC Belawan Hibahkan Beras ke Batubara dan Dairi

/ Sabtu, 20 Februari 2021 / 23.41.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-MEDAN-Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan (KPP) Bea Cukai Belawan Tri Utomo mengatakan, baru baru ini telah memberikan beras Bulog ke Pemkab Batubara dan Dairi.

"Bantuan itu hasil sitaan Bea Cukai Belawan dan persetujuan Kantor Lelang Negara," kata Tri Utomo diwakili Kasi Penyuluhan dan Layanan Informasi Donny Muliawan, Jumat (19/2/2021) ketika audiensi jajaran pengurus dan anggota Komunitas Aksi Jurnalis Independen (KAJI) Unit DPRD Sumut. 

Ketua KAJI Unit DPRDSU Budiman Pardede beraudensi guna kesamaan pelaksanaan kemudahan informasi publik menyangkut tupoksi Bea Cukai Belawan.

Audiensi dilaksanakan di ruang Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai Belawan.

Donny Muliawan, menerima rombongan KAJI Sumut bersama Kepala Sub Bagian Umum Ma’ruf Amin serta Fungsional Pertama Despan Sinaga. 

Pimpinan Bea Cukai Belawan pun mengapresiasi beragam kegiatan aksi sosial dan sosialisasi bahaya narkoba di SMU Negeri 5 Medan dan Kampus UPMI Medan yang pernah digelar KAJI Unit DPRD Sumut sejak mulai berdiri, 26 Januari 2017 silam.

Kehadiran pengurus dan anggota KAJI Unit DPRD Sumut, selain bersilahturahmi dan sekaligus mengenalkan organisasi KAJI Unit DPRD Sumut dengan legal standing akta Notaris di Medan nomor : 30 tanggal 13 April 2017, dan SKT Mendagri nomor : 20000-00-00/475/VIII/2019. 

Selain itu, Budiman Pardede bertanya seputar 14 isu aktual tentang informasi publik menyangkut tupoksi Bea Cukai. Diantaranya, penyelundupan Narkoba, beredarnya rokok putih tanpa pita cukai dan beberapa barang asal luar/dalam negeri, semisal tembakau, paper rokok, sex toys, alat elektrik vape, baju, sepatu atau barang elektronik lain yang mulai diperdagangkan bebas secara online tanpa dikenai cukai bahkan lolos pajak.

Menanggapi 14 isu aktual tentang informasi publik yang disampaikan Budiman Pardede, Donny Muliawan mengakui jika dirinya baru bertugas di Belawan sejak 19 Oktober 2020 lalu. “Benar kata Pak Budiman Pardede tadi. Kami petugas Bea Cukai berada di garda terdepan,” ujar Donny. (PS/MARBUN/SYAMSUL)


Komentar Anda

Terkini: