Program Bhakti Sosial, Warga : Terimakasih Kepedulian Pak Kapolres

/ Sabtu, 27 Maret 2021 / 00.36.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM - LABUHANBATU - Masyarakat Kabupaten Labuhanbatu apresiasi Kapolres AKBP Deni Kurniawan SIK MH dengan program Bhakti Sosial diadakan rutin setiap hari Jum'at. 

Dengan program Bhakti Sosial tersebut, masyarakat sangat senang dan berterima kasih atas kepedulian Polres Labuhanbatu beserta jajarannya telah membantu meringankan masyarakat.

"Kami sangat berterimakasih kepada bapak Kapolres Labuhanbatu dan jajarannya. Membantu kami warga kurang mampu dan kaum dhuafa. Semoga, program ini membawa keberkahan dan kesuksesan Polri dalam membangun kebersamaan yang erat dengan kami masyarakat Labuhanbatu,"ujar salah seorang warga Torpisang Mata Boru Ritonga yang menerima bantuan, Jum'at (26/3/2021).

Program Bhakti Sosial kali ini serentak dilaksanakan ke jajaran Polres Labuhanbatu. Bag-Ren Polres Labuhanbatu, Polsek Aek Natas, Polsek Bilah Hulu, dan Polsek Torgamba.

Polres Labuhanbatu, melalui Bag-Ren memberikan bantuan berupa 6 zak beras ukuran @5kg, 6 kotak mie instan, 6 kg gula pasir, 6 kg minyak makan, 6 kotam teh celup dan 6 pak telur ayam. Bag-Ren Polres Labuhanbatu memberikan bantuan tersebut kepada masyarakat di Jalan Gajah Mada Torpisang Mata dan pemukiman masyarakat Jalan Air Bersih Kecamatan Rantau Utara.

Kemudian, 3 Polsek jajaran yang melaksanakan bansos pada jumat pekan ini. Yakni, Polsek Aek Natas melalui Kapolsek Aek Natas AKP Jeremia Ginting dan Personel Polsek Aek Natas berikan bantuan sosial kepada 20 orang masyarakat yang kurang mampu di Desa Kampung Yaman kecamatan Aek Natas Kabupaten Labuhanbatu Utara berupa Sembako 5 Kg Beras, 20 Bks Mie Instan, 20 bks Gula pasir dan 20 bungkus bubuk teh.

Kapolsek Bilah hulu AKP R.P. PANJAITAN, S.H. dan Personil Polsek Bilah Hulu, sambangin Panti Asuhan Siti Aisah Muhammadiyah Aek Nabara Dusun P3RSU Desa Perbaungan Kecamatan Bilah Hulu. Menyerahkan bantuan sosial berupa 10 Goni Beras @ 5 kg, Mie Instan 6 kotak, Telur Ayam 6 papan,  Minyak Goreng 12 Kg,  Gula Pasir 5 Kg, dan Bubuk Teh 10 kotak.

Serta Polsek Torgamba, berikan bantuan sosial berupa 6 sak beras @ 5 kg, 6 kotak mie instan, 6 kg gula pasir, 6 kg minyak makan dan 6 kotak teh celup. Bantuan tersebut dinerikan kepada masyarakat di perumahan masyarakat Dusun Simpang Empat Desa Aek Batu, perumahan masyarakat Dusun Cikampak Pekan Desa Aek Batu dan perumahan masyarakat Dusun Aek Torop Desa Asam Jawa Kecamatan Torgamba. 

"Kegiatan bhakti sosial ini merupakan aplikasi program 100 hari kerja Kapolri dalam hal membangun kemitraan dengan seluruh elemen masyarakat dengan melaksanakan kegiatan yang menyentuh langsung ke masyarakat,"ujar Kasubbag Humas Polres Labuhanbatu AKP Murniati. (PS/Ricky/MERI)
Komentar Anda

Terkini: