Bupati Tapsel Hadiri Perlombaan Nasyid Tingkat Kecamatan Sayurmatinggi

/ Selasa, 06 April 2021 / 03.45.00 WIB

 

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL-Bupati Tapanuli Selatan H. Dolly P. Pasaribu menghadiri
perlombaan nasyid tingkat kecamatan Sayur Matinggi yg diikuti oleh 22 peserta Remaja  NNB dan kaum ibu yg dimotori langsung oleh Camat berjalan dengan sangat sukses baru baru ini.

Dewan juri yang khusus didatangkan dari luar Kecamatan Sayurmatinggi membuat acara semakin meriah terutama saat pengambilan sumpah oleh Camat sayur matinggi.

Hal tersebut  diharapkan memperoleh hasil dan nilai kemenangan yang berkwalitas dan dapat dibawa keperlombaan tingkat yang lebih tinggi lagi," Ucap Camat Sayurmatinggi. 

Acara tersebut dilaksanakan sekaligus memperingati safari Isra Mi'raz Nabi Besar Muhammad Saw 1442 H se kecamatan sayur matinggi siang harinya.

Acara di isi oleh ceramah dari Ustad yg dihadiri oleh Bapak Bupati Tapanuli Selatan beserta Ibu team PKK didampingi oleh Kepala Dinas Pariwisata Saftar Harahap dan anggota dewan serta jajaran staf lainnya.

Koloborasi acara tersebut sangat memberi antusias semangat untuk seluruh peserta dan masyarakat yang Hadir.

Bupati Tapanuli Selatan H. Dolly P. Pasaribu dalam kata sambutannya menyampaikan  sangat bangga dengan kegiatan dan ajang cari Bakat Nasyid yg diadakan di aula istana Hasadaon milik Edison Rambe wakil rakyat yg selalu berbuat untuk masyarakat.  Bupati Tapsel  menghimbau agar seluruh lawan dan kawan yang pernah bersiteru dalam pilkada Tapsel yang lalu untuk saatnya bergandengan tangan sama sama melanjutkan Pembangunan utk Tapsel yang semakin Maju.

Bupati juga mengingatkan agar masyarakat tetap mematuhi Prokes sebab Covid 19 belum berlalu.

Seterusnya Kepala dinas Pariwisata Tapsel Saftar Harahap memberikan kabar baik melalui kata sambutannya diacara tsb bahwa akses jalan masuk ke Aek Sijornih melalui jalan yg disediakan oleh pemerintah setempat sudah tidak ada pengutipan(kecuali masuk ke waterboom yg merupakan lahan pribadi masyarakat),dengan acuan agar seluruh masyarakat dapat menikmati keindahan wisata Alam yg terus dilakukan pembenahannya oleh Pemkab Tapsel melalui Dinas pariwisata Setempat.

Lebih lanjut disampaikannya,"  agar masyarakat merasa nyaman dan aman Rombongan Bupati yang baru dilantik 26 februari bulan Maret dan keluarga yang ingin menyaksikan langsung tentang wisata yang viral tersebut melakukan kunjungan ke Aek sijornih didampingi oleh Camat Sayurmatinggi Emmy Farida,Kadis Pariwisata, Kepala Desa  dan beberapa rombongan lainnya.(PS/BERMAWI)

Komentar Anda

Terkini: