Asosiasi Logistik 'ALFI Sumut Mendukung BC Teluknibung Sebagai Pelopor Eksport Di Pelabuhan Teluk Nibung

/ Rabu, 26 Mei 2021 / 05.04.00 WIB

 


Ketua Asosiasi Logistik 'ALFI Sumatera,Surianto didampingi Kepala Bea cukai Teluknibung , I Wayan Sapta Dharma saat konferensi pers di pelabuhan teluk Nibung (POSKOTA/SAUFI)

POSKOTASUMATERA.COM-TANJUNGBALAI
Sebagai salah satu upaya implementasi dari Instruksi Presiden Nomor 5 Tahun 2020 tentang Penataan Logistik Nasional, Bea Cukai Tanjungbalai menggandeng instansi terkait lainnya untuk meningkatkan kinerja logistik nasional, memperbaiki iklim investasi, dan meningkatkan daya saing perekonomian nasional.

Kali ini, Bea cukai Teluknibung kedatangan tamu dari Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI)Sumatera Utara, bersama Asosiasi UMKM Sumut, Selasa (25/5/21) sekira pukul 14.00 wib. 

Ketua Asosiasi Logistik 'ALFI Sumatera Utara,Surianto menyampaikan kepada wartawan sangat mendukung  bea cukai Teluknibung.

"Ini cukup diapresiasi,bea cukai sebagai pelopor/motor Eksport di Pelabuhan Teluknibung,"sebut Surianto.

Saya melihat,bahwa mendorong hasil produksi ,bahan baku eksportnya. "Kami ALFI Sumatera Utara agar nantinya pelabuhan teluk Nibung ini bisa lisensi,"ujarnya saat turun langsung memantau pelabuhan teluk Nibung bersama kepala Bea cukai Teluknibung dan stekholder lainnya.


Sementara , langkah kedepan nya,Alfi akan mendukung dalam 2-3 bulan ini menunjukkan perwakilan ALFI ke Tanjungbalai (teluk Nibung)sehingga tidak memangkas birokrasi ke kota Medan.

"Kita ini bergerak di bidang logistik , membantu membantu mengeksport dikarenakan kita sebagai koordinator logistik, sebagai leader nya logistik,"ujarnya.

Disingungkan juga, pemerintah didorong untuk menyedot alur perairan Tanjungbalai-Asahan dikarenakan draft kapal masih berkisar 2,5 meter alurnya. Itu la kendala nya salah satu nya. Ujar Surianto.


Seperti yang dilaksanakan dan terus di gagas Bea Cukai Teluknibung terus  bersinergi dengan Asosiasi Asosiasi lainnya dibidang eksport  di Sumatra Utara.

Sebelumnya,Kepala Kantor Bea Cukai Teluk Nibung,i Wayan Sapta Dharma, menyampaikan bahwa dalam rangka mendukung keberhasilan program NLE tersebut. Bea Cukai Teluk Nibung  mengundang  pengurus ALFI Sumatera Utara untuk melakukan kunjungan kerja ke Pelabuhan Teluk Nibung yang merupakan salah satu pintu gerbang eksport di Provinsi Sumatera Utara. 

Pada kesempatan tersebut, dilakukan kegiatan diskusi bersama dengan para stakeholder di pelabuhan untuk memetakan permasalahan, tantangan, maupun peluang peningkatan ekspor, khususnya ekspor barang produksi.

"Kami sangat mengharapkan dukungan dan peran aktif ALFI Sumatera Utara dan Asosiasi UMKM Sumatera Utara  dalam mempromosikan Teluk Nibung sebagai pelabuhan alternatif untuk pengiriman barang ekspor ke luar negeri dengan biaya logistik yang lebih kompetitif, sehingga kegiatan ekspor di Pelabuhan Teluk Nibung bisa terus mengalami peningkatan,"ucap i Wayan Sapta Dharma .  * (PS/SAUFI)
Komentar Anda

Terkini: