DPD HNSI Sumut Sampaikan 6 Hal di Rapat Kerja Nasional

/ Sabtu, 22 Mei 2021 / 10.37.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-MEDAN-Rakernas HNSI yang dilaksanakan secara Virtual Zoom, Jumat (21/05/ 2021) yang diikuti seluruh DPD dan DPC HNSI SeIndonesia.

Dalam Rakernas tersebut, Zulfahri Siagian SE sebagai ketua DPD HNSI Sumut diberikan kesempatan menyampaikan permasalahan mewakili seluruh DPC HNSI dan nelayan di Sumut.


Ada 6 hal permasalahan yg disampaikan:


1. HNSI Sumut mendorong presiden menandatangani Peraturan terkait Hari Nelayan Nasional 21 Mei  yg sudah dibahas cukup panjang dan telah mendapat persetujuan Menteri Kelautan dan Perikanan dan Menko Maritim dan Investasi.


2. Pendataan jumlah anggota HNSI di Sumut yang saat ini sudah melalui elektronik, DPD Sumut mengusulkan agar dalam pendaftaran anggota harus melalui DPD atau DPC (dengan pasword).


3. Kondisi Nelayan Sumut di Selat Malaka yg sering ditangkap oleh aparat Malaysia, tentu menimbulkan permasalahan tersendiri sehingga melalui DPP HNSI mengusulkan kpd Men KP untuk melakukan MoU dengan pemerintah Malaysia..


4. UU Cipta Kerja sudah diundangkan dan Peraturan Pemerintah No. 27 tahun 2021 tentang kelautan dan perikanan sudah diterbitkan sehingga Permen KP dibawah nya (pengganti permen KP no. 59) harus segera di terbitkan dengan menampung aspirasi semua komponen perikanan sehingga di lapangan tidak menjadi konplik antar nelayan sendiri yang dimanfaatkan oleh pihak ketiga utk kepentingan tertentu..


5. Kebijakan Presiden tentang Ketahanannya Pangan Nasional dan kebijakan Men KP tentang Budidaya, kami mengajukan melalui DPP HNSI untuk meminta halan2 tidur diwilayah pesisir Sumut kepada Menteri Kehutanan utk dikelola oleh Puskoneli Sumut dan Primkoneli di DPC masing2..


6. Nelayan di daerah masih banyak kekurangan BBM, tentunya kami mengusulkan pendataan pemakaian BBM Nelayan dapat dihitung ulang dan mengusulkan penyalur BBM yang dikelola Koperasi HNSI..


"Ke 6  hal tersebut telah disampaikan, mudah-mudahan dapat dijadikan rekomendasi oleh DPP kepada kementerian terkait,"Ungkap Fahri.(PS/DIAN)

Komentar Anda

Terkini: