Kapolsek Tapung Monitoring Giat Vaksinasi Covid-19 di Mesjid Nurul Huda Desa Tri Manunggal

/ Jumat, 18 Juni 2021 / 22.22.00 WIB

 


POSKOTASUMATERA.COM.TAPUNG - Jumat siang (18/06/2021), Kapolsek Tapung Kompol Sumarno melakukan Monitoring kegiatan Vaksinasi Covid-19 terhadap masyarakat, yang diadakan di Mesjid Nurul Huda Desa Tri Manunggal yang digelar setelah pelaksanaan shalat Jumat.

Ikut mendampingi Kapolsek Tapung saat monitoring ini antara lain ; Panit II Sabhara Aiptu Sahnan Harahap, PS. Kasium Aipda Safril S.Sos dan beberapa personel Polsek lainnya.

Untuk petugas pelaksana Vaksinasi ini adalah vaksinator tenaga kesehatan dari Puskesmas Tapung. Ada 31 orang yang mengikuti vaksinasi Covid-19 ini, terdiri dari 3 orang Lansia, 12 orang Pra Lansia dan 16 orang pelayan publik.

Kegiatan vaksinasi diawali dengan pendataan peserta, kemudian skrining untuk mengecek dan mengetahui riwayat kesehatan peserta, penyuntikan Vaksin bagi yang memenuhi syarat, dan terakhir melakukan observasi bagi peserta yang telah melaksanakan Vaksinasi.

Pelaksanaan vaksinasi berakhir sekira pukul 16.00 Wib dan seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan lancar.

Kapolsek Tapung Kompol Sumarno saat dikonfirmasi terkait kegiatan ini menyampaikan, bahwa kegiatan monitoring ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan Vaksinasi berjalan dengan lancar, jelasnya.(PS/NURMAN)

Komentar Anda

Terkini: