Pemkab Labuhanbatu Gelar Rapat Persiapan Akhir Pencangan Kawasan Nelayan Maju

/ Jumat, 02 Juli 2021 / 17.08.00 WIB

 

POSKOTASUMATERA.COM - LABUHANBATU - Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu gelar rapat bersama beberapa Kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah) di Ruang Rapat kantor Bupati Labuhanbatu,  mencanangkan Kawasan Kampung Nelayan Maju, Jum'at (2/7/2021).

Rapat tersebut digelar untuk membahas  Pencanangan Kawasan Nelayan Maju yang berada di Kecamatan Panai Hilir.

 "Pembahasan persiapan akhir untuk pencanangan Kawasan Nelayan Maju. Semoga, persiapan ini cukup matang dan berjalan dengan lancar serta sukses,"ujar Pj Bupati Labuhanbatu Mulyadi Simatupang melalui Asisten III Sekdakab Labuhanbatu Zaid Harahap, Jum'at (2/7/2021).

Rapat persiapan akhir tersebut Zaid berharap, masing - masing OPD dan Camat Panai Hilir dapat saling bekerjasama dalam memenuhi sarana dan prasarana pelaksanaannya.

"Saya meminta kepada OPD dan Camat terkait, agar dapat saling membantu segala yang diperlukan dalam mensukseskan pelaksanaan Pencanangan Kawasan Nelayan Maju ini,"harapnya.  

Hadir pada rapat tersebut, Para Kepala OPD, masing-masing perwakilan OPD, Camat Panai Hilir, dan tamu undangan terkait Pencanangan Kawasan Nelayan Maju. (PS/Ricky)

Komentar Anda

Terkini: