Wakil Walikota Lhokseumawe Serahkan Piala Juara Umum MTQ Kepada Camat Banda Sakti

/ Rabu, 07 Juli 2021 / 06.48.00 WIB
Wakil Walikota, Yusuf Muhammad, didampingi Sekda Kota  T. Adnan, SE, serahkan Piala untuk Juara Umum MTQ Kota Lhokseumawe kepada Camat Banda Sakti Heri Maulana, yang ddampingi oleh Ketua I LPTQ Banda Sakti, Tgk.H. Ikhwansyah, MA (FOTO|PS-DAHLAN)

● KEC BANDA SAKTI JUARA UMUM MTQ

POSKOTASUMATERA.COM|LHOKSEUMAWE - Wakil Walikota Lhokseumawe H. Yusuf Muhammad, SE, MSM menyerahkan Piala untuk Juara Umum MTQ Kota Lhokseumawe ke XXXV kepada Camat Banda Sakti Heri Maulana yang didampingi langsung oleh Kepala Dinas Syariat Islam dan Pendidikan Dayah, Tgk H Misran Fuadi, Ketua I LPTQ Kecamatan Banda Sakti Tgk. H. Ikhwansyah, MA

Penyerahan Piala tersebut berlangsung saat Penutupan MTQ Kota Lhokseumawe secara resmi tingkat Pemerintah Kota Lhokseumawe, kepada Kafilah dari Kecamatan Banda Sakti selaku Juara Umum dengan total nilai 139 poin.

Dalam sambutannya Yusuf Muhammd mengucapkan selamat kepada para juara dan berharap kepada para juara untuk terus meningkatkan kemampuan (mompetensi) agar bisa meraih prestasi lebih baik lagi di tingkat Propinsi dan tingkat Nasional.

“Semoga di tahun-tahun berikutnya Kota Lhokseumawe mampu meraih juara tingkat Internasional. Insya Allah. Bukan hanya target hingga tingkat nasional, bahkan mampu bersaing di tingkat internasional”

Sementara itu, Ketua I LPTQ Kecamatan Banda Sakti, Tgk H. Ikhwansyah, MA kepada media ini mengatakan, keluarnya Kecamatan Banda Sakti selaku Juara Umum MTQ Kota Lhokseumawe ke XXXV tidak terlepas dari kerja keras guru guru pebimbing dan ketekunan anak anak yang mewakili kafilah Kecamatan Banda Sakti.

Proses belajar dan latihan dengan sungguh sungguh tadi, telah berhasil mengharumkan Kecamatan Banda Sakti pada MTQ Tingkat Kota Lhokseumawe, " ini prestasi yang mengembirakan kita semua, dan terus dipertahankan, sehingga pada MTQ selanjutnya Banda Sakti tetap pada posisi Juara Umum," ujar Tgk. H. Ihkwansyah, MA, yang juga Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Lhokseumawe. (PS-,DAHLAN).
Komentar Anda

Terkini: