Rizky Penderita Hidrosefalus Dapat Sentuhan Kasih Dari Kapolres Labuhanbatu

/ Kamis, 02 September 2021 / 19.04.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-LABUSEL- Setelah memperoleh informasi dari komunitas peduli Rizky, Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan,SIK MH kunjungi kediaman Rizky bayi penderita hidrosefalus di Dusun Padang Bulan Desa Tanjung Medan kecamatan Kampung Rakyat kabupaten Labuhanbatu Selatan, Kamis (2/9/2021).

Setibanya rombongan Kapolres Labuhanbatu di kediaman orang tua Rizky, Bapak Sumijo (Ayah Rizky) menceritakan keadaan anaknya kepada Kapolres Labuhanbatu.

"Pak ini lah keadaan anak saya Rizky yang masih berusia 9 bulan. Dia hanya bisa terbaring merasakan rasa sakit yang dideritanya," ucap Sumijo.

Mendengar dan melihat keadaan Rizky, Kapolres Labuhanbatu turut merasa iba akan kondisi bayi Rizky tersebut seraya memberikan motivasi dan semangat buat orang tua Rizky untuk tetap sabar merawat Rizky.

"Tetap semangat dan bersabar dalam merawat anak kita Rizky pak, dengan doa dan usaha penyakit anak kita Rizky masih bisa di sembuhkan asal di tangani dengan baik dan benar," ucap Kapolres.

Kapolres pun menyerahkan bantuan sosial berupa sembako serta santunan kepada orang tua Rizky untuk membantu meringankan kebutuhan perawatan Rizky.

Muhammad Rizky direncanakan akan dibawa berobat ke Rumah Sakit Umum Adam Malik di Medan pada hari Minggu tanggal 05 September 2021 yang akan diberangkatkan dari Polsek Kampung Rakyat. (PS/Benny/Messo).

Komentar Anda

Terkini: