Ditanya SPT Manual di Lokasi E- Parking Kadishub Medan "Lempar" ke Kabid Parkir

/ Jumat, 04 Februari 2022 / 20.08.00 WIB


POSKOTASUMATERA.COM-MEDAN-Kepala Dinas Perhubungan Kota Medan Iswar, sepertinya tak ingin ambil pusing dengan adanya Surat Perintah Tugas (SPT) parkir manual pada lokasi E-Parking di Jalan Setia Budi Medan.

Dirinya lebih memilih melemparkan konfirmasi wartawan terkait SPT Manual di lokasi E-Parking Jalan Setia Budi kepada Kabid Parkir, dari pada memberikan klarifikasi langsung terkait dengan persoalan tersebut. Meskipun, berdasarkan informasi yang diperoleh wartawan beberapa waktu lalu SPT tersebut ditandatangani oleh Kadis Perhubungan Kota Medan.

"Maaf bang masih acara di Aston, langsung aja ke kantor bang ke Kabid parkir, makasi bang," jawab Iswar saat dikonfirmasi wartawan melalui pesan singkat whatsap, Jumat (4/2/2022).

Sementara Kabid Parkir Dishub Kota Medan Kesmedi, ketika dikonfirmasi terkait persoalan itu mengatakan, kalau dirinya baru dicopot jabatannya dari Kabid Parkir. " Saya baru dicopot bang," ujarnya dari ujung sambungan telpon whatsap.

Sebelumnya, Viral di Media Sosial Walikota Medan Bobby Nasution Sidak terkait tindakan pungli di salah satu titik lokasi e-Parking yang diterapkan di Kota Medan, di Jalan Setia Budi, Kelurahan Tanjung Rejo, Kecamatan Medan Sunggal, tepatnya di depan Bank BNI, Senin (24/01) sore.

Bobby menemukan di Jalan Setia Budi, Kelurahan Tanjung Rejo, Kecamatan Medan Sunggal, tepatnya di depan Bank BNI, terdapat dua metode dalam pengutipan parkir. yaitu secara manual dan menggunakan e-parking.

Menurut Bobby, hal ini menjadi salah satu pemicu terjadinya potensi keributan. Ini yang juga menyebabkan terjadinya loss pada PAD.(PS/REL)

Komentar Anda

Terkini: