Cabdis Pendidikan Sidimpuan Bekerjasama Dengan UM Tapsel Sukses Gelar Lomba Cipta dan Baca Puisi Antar Pelajar

/ Sabtu, 13 Agustus 2022 / 14.57.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-PADANGSIDIMPUAN--Cabang Dinas Pendidikan Sidimpuan Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara sukses melaksanakan perlombaan cipta dan baca puisi pelajar SMA/SMK Se-Cabdis Sidimpuan tahun 2022 di aula UM Tapsel Jum"at (12/8-2022).


Panitia mengumumkan sekolah pemenang lomba cipta dan baca puisi pelajar SMA / SMK se Cabdis Sidimpuan Tahun 2022.
Juara 1 : SMAN 2 Plus  Panyabungan
Juara 2 : SMAS Nurul Ilmi
Juara 3 : MAN 1 Padangsidimpuan
Juara Harapan 1 : SMAN 2 Plus Panyabungan
Juara Harapan 2 : SMAN 1 Angkola Selatan
Juara Harapan 3 : SMAN 1 Panyabungan 

Plt.Kacabdis Sidimpuan Al Benny Hevi Damanik SP MM mengucapkan Selamat kepada siswa/i pemenang lomba cipta dan baca puisi pelajar SMA/SMK se Cabdis sidimpuan.

Semoga kegiatan ini bermanfaat untuk anak anak  kita dalam mempedomani pancasila dalam kehidupan sehari-hari," harap Plt Kacabdis.

Kami dari Seluruh Jajaran Cabdisdik Sidimpuan  mengucapkan ribuan Terimakasih kepada bapak/ibu kepala sekolah atas perannaya dalam mendorong siswa/i untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. 


Dan terimakasih juga kami sampaikan kepada Bapak/ibu Guru Pendamping yang telah meluangkan waktunya untuk tetap setia menemani anak didik nya selama proses kegiatan berlangsung.

Dan untuk seluruh ananda hebat kami siswa/i yang mengikuti kegiatan ini kami ucapkan terimakasih banyak dan selamat atas segala prestasi yang telah diraih,, semoga dapat ditingkatkan lagi," ucap Al Benny Hevi Damanik SP MM.

Mohon maaf atas segala kekurangan dan kehilafan yg kami perbuat selama proses kegiatan berlangsung, Semoga tahun yang akan datang dapat kami tingkatkan lagi," harapnya
(PS/BERMAWI)



Komentar Anda

Terkini: