Kadis Syariat Islam Kota Lhokseumawe Tutup Kegiatan Pelatihan Praktek Tajhiz Manyit

/ Kamis, 11 Agustus 2022 / 12.40.00 WIB

Tgk. H. Misran Fuadi, S.Ag. MAP
Kadis Syariat Islam
POSKOTASUMATERA.COM| LHOKSEUMAWE - Kepala Dinas Syariat Islam dan Pendidikan Dayah Kota Lhokseumawe, Tgk. H. Misran Fuadi, S.Ag, MAP secara resmi menutup kegiatan pelatihan praktek Tajhiz Manyit se Kota Lhokseumawe setelah berlangsung selama delapan hari di Wisma Kuta Karang.

Pelatihan Tajhiz Manyit diselenggarakan oleh Dinas Syariat Islam dan Pendidikan Dayah Kota Lhokseumawe bertema Melalui Tajhiz Manyit kita kaderisasi tenaga baru dalam pengurusan jenazah di semua gampong, demikian disampaikan oleh Misran Fuadi kepada Poskota, Kamis 11 Agustus 2022.

Misran menuturkan,  acara Tajhiz Manyit ini sangat bermamfaat dan berguna untuk pengkaderisasi kader kader baru supaya semua gampong di Kota Lhokseumawe adanya kader  kader baru yang siaga melaksanakan Tajhiz Manyit secara baik dan benar sesuai dengan hukum Fiqih Islam.

Tgk. Misran berharap kepada seluruh peserta dari empat Kecamatan di Kota Lhokseumawe setelah mengikuti pelatihan praktek Tajhiz Manyit ini  dapat dan mampu merealisasikan kepada masyarakat lainnya saat berada di Gampongnya masing masing.

Misran melanjutkan, mendalami ilmu tentang Tajhiz Manyit sangat penting dan utama bagi para peserta yang telah mengikuti pelatihan ini, agar nantinya dapat melakukan proses mandi jenazah, kafani jenazah, sampai penguburan jenazah bisa dilaksanakan dengan baik dan sempurna.

Disamping itu bagaimana jenazah di tinjau dari segi medis, untuk lebih preventif dalam penanganan virus virus yang dikuartirkan menular. Dengan terlibatnya unsur dokter dalam pemateri telah menambah ilmu bagi peserta dalam pemetaan tingkat resiko penyakit menular, ungkap Misran.
Ketua Panitia
Najmah Soraya, SE
Sedangkan ketua Panitia Pelatihan Tajhiz Manyit, Najimah Soraya, SE mengatakan,  pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan ketrampilan dan keahlian dalam bidang Tazhiz Manyit, meningkatkan ilmu pengetahuan, melahirkan generasi penerus di Gampong gampong yang berani  dan terampil dalam menangani Tajhiz Manyit. Serta untuk memproteksi diri dari penyakit menular seperti HIV, Covid, dan lain lain.

Adapun jumlah peserta dalam pelatihan ini, Sebut Najmah telah diikuti oleh 200 orang yang dilaksanakan selama 8 hari untuk 4 group dari 4 Kecamatan. Kecamatan Banda Sakti sebanyak 36 peserta dari 18 Gampong, dan 14 orang dari Rumah Sakit dan Dinas Kesehatan laki dan perempuan.

Kecamatan Muara Dua sebanyak 34 peserta dari 17 Gampong dan 16 dari Rumah Sakit dan Pukesmas, Kecamatan Blang Mangat 44 peserta dari 22 Gampong dan 6 orang dari guru sekolah tingkat SMA.

Terakhir hari ini yaitu Kecamatan Muara Satu sebanyak 22 peserta dari 11 Gampong dan 28 orang dari mahasiswa Unimal, IAIN, Politeknik, Keperawatan, yang ada di Kota Lhokseumawe. Dengan sumber dana dari Dana Otonomi Khusus Aceh (DOKA) Tahun Anggaran 2022.

Proses pelatihan yang telah berlangsung selama delapan hari berjalan dengan lancar. Disamping itu juga terlihat antusias para peserta dari empat Kecamatan. Indikatornya para peserta  dapat terdidik dengan terampil saat merealisasikan ilmu yang diperoleh dari Pelatihan Praktik Tajhiz Manyit se Kota Lhokseumawe,  tutur Najimah Soraya Kepala Bidang Hukum Dinas Syariat Islam Kota Lhokseumawe.

Sementara itu kesan pesan disampaikan oleh Tgk Abdullah mewakili peserta mengatakan sebagai kesan sangat bermamfaat kegiatan ini di selenggarakan, karena banyak ilmu yang didapatkan dari gure gure (guru guru) sebagai pemateri yang telah menyampaikan materi Tajhiz Manyit. " disini terlihat Dinas Syariat Islam dan Panitia sangat serius dalam memberi pelayanan kepada semua peserta, sehingga jalannya acara yang bermamfaat  ini dengan baik dan sukses.

Pesan agar dapat di buat buku panduan khusus tentang Tajhiz Manyit sehingga mudah dan cepat dalam pelaksanaan.

Namun yang menjadi clossing statemen Tgk Abdullah adalah tidak akan hina seseorang apabila takzim terhadap gurunya, namun tidak akan mulia seseorang apa bila tidak takzim kepada gurunya. (PS/DAHLAN)


Komentar Anda

Terkini: