Ahmad Rolel Pimpin Ketua Garda Bangsa Tanjungbalai Periode 2022-2027

/ Minggu, 02 Oktober 2022 / 21.07.00 WIB


POSKOTASUMATERA-COM-TANJUNGBALAI 

Musyawarah cabang (Muscab) dan pengukuhan Dewan Koordinasi Cabang (DKC)Garda Bangsa Tanjungbalai periode 2022-2027 terpilih secara aklamasi Ahmad Rolel.Kegiatan tersebut serentak untuk 6 kabupaten / kota yakni Tanjungbalai, Batubara, Asahan, Labuhan Batu Utara, Labuhan Batu, dan Labuhan Batu Selatan. Minggu (2/10/22).

Fakhrul Ihsan Sahri didampingi Korwil Sumut V Sapri Sahputra,SH dan unsur pengurus, di Aula Raja Bahagia Resto, Jalan Jamin Ginting (Arteri), Kelurahan Sirantau, Kota Tanjungbalai.

Ketua terpilih Ahmad Rolel didampingi Sekretaris Aidil Hazli dan Bendahara Akbar Alfarizi usai pengukuhan menyatakan kesiapan dirinya mengemban amanah dalam menjalankan roda organisasi untuk melanjutkan estapet kepemimpinan DKC Garda Bangsa Kota Tanjungbalai periode 2022-2027.

Ahmad Rolel dalam keterangannya menyampaikan siap menjalankan amanah dalam membesarkan wadah Generasi Muda kaum melenial yang terhimpun dalam garda bangsa. Nantinya akan mampu menjadi barometer pergerakan bagi organisasi di Kota Tanjungbalai. 

Rolel juga menambahkan selaku ketua terpilih, dirinya beserta pengurus dalam waktu dekat akan melakukan konsolidasi di 6 Kecamatan dan 31 Kelurahan untuk mengepakkan sayap dan menjalankan roda organisasi.


"Kami akan melaksanakan konsolidasi hingga ke tingkat kelurahan se-Kota Tanjungbalai untuk memanaskan kembali mesin organisasi dengan merangkul kaum milenial sebagai generasi muda harapan bangsa,” sebut Ahmad Rolel ketua terpilih.




Sebelumnya, Ketua DKW Garda Bangsa Sumatera Utara, Fakhrul Ihsan Sahri dalam memberikan sambutannya menjelaskan bahwa musyawarah cabang adalah wujud konsolidasi organisasi sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) serta Peraturan Organisasi.

"Ia berharap dengan dilaksanakannya muscab serentak 6 kabupaten kota tersebut para kader dan pengurus mampu menjaga persatuan dan kesatuan tetap membangun serta memperkuat soliditas kekompakan antar sesama, bermanfaat bagi orang banyak sehingga nantinya Garda Bangsa tetap eksis ditengah masyarakat,"kata Fakhrul Ihsan Sahri.

Pengukuhan dan Muscab dihadiri Walikota Tanjungbalai H.Waris Thalib ,wakil ketua PKB Sumatera Utara,Ketua PKB Tanjungblai Drs.Syahrial Bakti dan ketua DKC Garda Bangsa 6 kabupaten Kota se- Sumatra Utara dan tamu undangan lainnya. (PS/SAUFI)


Komentar Anda

Terkini: