Wawako H. Arwin Siregar Hadiri Rakor TPPS Kota P. Sidempuan.

/ Kamis, 01 Desember 2022 / 19.55.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-PADANGSIDMPUAN-Wakil Wali Kota (Wawako) Padang Sidempuan, Ir. H. Arwin Siregar, MM menghadiri Rapat Koordinasi Pengukuhan Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kota P.Sidempuan Tahun 2022 digelar di Aula Kantor BKPSDM, Rabu (30/11/2022).


Acara rapat ini bertujuan untuk mengevaluasi dan mengetahui bagaimana perkembangan tim percepatan stunting di Kota P.Sidempuan.
Pauzi, S.Gz selaku Satgas Stunting BKKBN Sumut mengatakan pada rapat ini disepakati bersama untuk melakukan pelaporan capaian kinerja TPPS Semester I dan juga di Semester II 2022.
“Harapannya semua OPD memenuhi indikator-indikator pilar yang sudah ditetapkan melalui Perpres No. 72 dan RAN PASTI Perka BKKBN No. 12 Tahun 2021,” ujar Pauzi.

Diharapkan dengan adanya Rapat Koordinasi TPPS ini diharapkan Kota P.Sidempuan bisa terus solid dalam mengupayakan percepatan penurunan stunting.
Wakil Wali Kota berharap agar semua pihak terkait agar bekerja bersama-sama untuk menurunkan tingkat stunting di Kota P.Sidempuan.
“Dengan kegiatan ini, stunting di Kota P.Sidempuan bisa menurun berkat kerjasama dari pihak terkait,” harapnya(PS/BERMAWI)

 
Komentar Anda

Terkini: