POSKOTASUMATERA.COM-BATUBARA- Dinas Pertanian Provinsi Sumut memberikan penyuluhan kepada ratusan petani se Kabupaten Batu Bara tentang pembuatan pupuk organik dan pestisida organik di Dusun Lima Sundai kecamatan Air Putih pada hari Kamis (30/03/2023).
Para petani mendapat penyuluhan langsung dari Dinas Pertanian Sumut yang diwakilkan Kabid Penyuluhan Sutarman, didampingi Plt. Dinas Pertanian Kab. Batu Bara Ir.Susilistiawaty Ritonga M.Si., dan Kepala BPP Juwita SitompuL.
Dari pembuatan pupuk dan pestisida secara organik maka dihasilkan Biosaka. Biosaka sendiri merupakan isiliator dari bahan yang mudah didapat dan sebelumnya sudah dipraktekkan oleh para petani dengan menggunakan bahan yang mudah didapat yaitu 5 macam rumput segar dan diremas-ras secara perlahan. Biosaka diklaim dapat meningkatkan hasil panen hampir 7 ton per hektar nya.
Plt. Dinas Pertanian Ir. Susilistiawaty Ritonga M.si., menjelaskan bahwa cara membuat Biosaka tersebut sangatlah mudah karena semua bahannya bisa didapatkan dari lingkungan sekitar dan ramah lingkungan. Sebagai Zpt dapat mengurangi penggunaan pupuk kimia serta mengefektifkan biaya pengelolaan sawah.
" Semoga dengan penggunaan pestisida organik dan pupuk organik, dengan ini masalah pertanian semoga dapat teratasi, tidak memerlukan biaya yang besar", ungkap Ir. Susilistiawaty.(PS/ADITYA P.G)