TAPSEL-Tingkatkan Kualitas Pendidikan Vokasi Pertanian, SMKN 1 Batangtoru Kerjasama BBPPMPV Pertanian Cianjur - PT Agincourt Resources (PTAR), pengelola Tambang Emas Martabe, Gelar Workshop selama 4 ( empat) hari mulai tgl 17 - 20 September 2024 di Cianjur Provinsi Jawa Barat.
Demikian disampaikan Kepala SMKN 1 Batangtoru Hamonangan Harahap MA melalui pesan Whatsapp kepada awak media online Jum'at (19/9-2024).
Disampaikan adapun peserta yang ikut dalam acara tersebut dari SMKN 1 Batangtoru yaitu dari Jurusan Tim ATPH, ATP, APH
Harapannya, kerjasama dan kemitraan dengan BBPPMPV Pertanian ini akan meningkatkan kapasitas pendidikan SMK Negeri 1 Batangtoru sehingga akan melahirkan lulusan-lulusan berkualitas dalam bidang pertanian di sekitar wilayah operasional tambang,” terang Hamonangan.
Kasek SMK N 1 Batangtoru Hamonangan Harahap," menyatakan sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas upaya yang dilakukan oleh PTAR karena telah berperan aktif memajukan pendidikan khususnya untuk SMK.
“Terima kasih kepada PTAR atas upayanya dalam memajukan pendidikan untuk putra putri Wilayah Tambang. Peran pihak perusahaan sangat dibutuhkan untuk mendukung pendidikan vokasi di sekolah ,” kata Kasek.
Lebih lanjut disampaikan Hamonangan Harahap MA," ini merupakan tahun ketiga kerja sama dengan PTAR untuk program pengembangan SMK pertanian. Fokus pengembangan pada tahun ini adalah teaching factory dan peningkatan kompetensi guru produktif.
Adapun, jurusan yang mengikuti Workshop dalam program ini adalah Agribisnis tanaman perkebunan (ATP), Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura (ATPH), serta Agribisnis Pengolahan Hasil Pertanian (APHP)," ungkapnya.(PS/BERMAWI)