Dalam Rangka Peringatan HUT Kabupaten Ogan Ilir,Pemdes Ulak Kerbau Lama Adakan Lomba Bidar Mini

/ Rabu, 15 Januari 2025 / 14.09.00 WIB

 

POSKOTASUMATERA.COM-INDRALAYA – Masih dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun Kabupaten Ogan Ilir ke 21 pemdes Ulak Kerbau Lama kabupaten Ogan Ilir menggelar lomba bidar mini tradisional, Rabu (15/01/25) dialiran anak sungai Ogan Ulak Kerbau Lama.

Lomba bidar mini pendayung 3 orang dibuka langsung oleh Sekretaris Camat Tanjung Raja Edy Mawardi S.Sos M.Si

“Atas nama pribadi dan Kecamatan Tanjung Raja saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak terutama Pemerintah Desa Ulak Kerbau Lama yang telah menyelenggarakan rangkaian acara pembukaan lomba perahu bidar mini antar Desa dalam Kecamatan Tanjung Raja,” ucap Sek Ogan Ilir. 

Lanjut Sekcam menegaskan bahwasannya kegiatan ini membawa nuansa kearifan lokal.

" Ya, Kegiatan ini merupakan perlombaan yang tentunya membawa nuansa kearifan lokal dengan suasana kebersamaan dan sukacita penuh perjuangan dalam meraih kemenangan,” ujarnya.

Terpisah Kepala Desa Ulak Kerbau Lama Aldi Aliaman menjelaskan, lomba bidar merupakan warisan leluhur yang merupakan  pelajaran bagi kita untuk berusaha keras dalam memperoleh kemenangan tidaklah mudah perlu kekuatan, kecepatan dan strategi yang baik untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.

“Semoga acara lomba perahu bidar mini ini bisa berjalan lancar,  ini merupakan kegiatan hal positif untuk berlanjut kedepannya. Jadilah sang juara dan selamat berlomba,” harapnya.

Hadir juga Unsur Tripika Tanjung Raja,  Kepala Desa Se Kecamatan Tanjung Raja.(PS/RUSLAN )

Komentar Anda

Terkini: