LIPAN Sumut Soroti Dugaan Pungli Dana PIP di SMA Negeri I STM Hilir

/ Senin, 13 Januari 2025 / 21.59.00 WIB

 


POSKOTASUMATERA.COM-DELISERDANG-LSM Lembaga Indevenden  Peduli Aset Negara (LIPAN) Sumut turut menyoroti dugaan pungutan liar (pungli) siswa penerima manfaat dana Program Indonesia Pintar (PIP) di SMA Negeri I STM Hilir, Kabupaten Deli Serdang. 

Hal ini disampaikan Pantas Tarigan M.Si ketua LSM LIPAN Sumut, menanggapi ramainya sorotan terkait praktek dugaan pungli atau pemotongan dana PIP tersebut.

Soal Pemotongan dana PIP siswa secara sepihak itu dinilai tidak wajar, ia meminta Aparat Penegak Hukum (APH) segera menindak tegas.

"Saya  sangat  menyangkan  sikap atas  kejadian  tersebut kerena  sudah  mencoreng harkat  dan martabat  Guru untuk  memberikan   contoh  yang  harus  di gugu dan  ditiru  oleh  siswa maupun  lingkungan Masyarakat  sekitar.Kita  minta  kepada  APH untuk  melidik  kasus tersebut. Agar  menimbulkan  Efek jera  "Tegas  Pantas  Tarigan   .M.SI.yang juga  pemerhati  Pendidikan. Sumut, kepada awak media ini, Senin (13/1/2025).

Diberitakan sebelumnya, dugaan pungli dana PIP di SMA Negeri I STM Hilir mencuat setelah adanya keluhan wali siswa penerima manfaat.

Hal ini disebutkan salah satu orang tua berinisial RS warga Desa Gunung Rintih Kecamatan STM Hilir bahwa potongan yang diambil oleh oknum guru BK SMAN I STM Hilir seperti Rp 50.000, disebut uang pelicin agar urusan pencairan lancar, ditambah Rp 50.000,- biaya beli kue untuk wali kelas, juga uang SPP yang langsung di potong hingga bulan Maret tahun 2025.

Oknum guru BK  inisial M, saat di konfirmasi melalui sambungan telepon mengakui memang ada pemotongan tapi itu masalah utang piutang uang SPP  yang tertunggak.

Sedangkan Plt Kepala Sekolah SMAN I STM Hilir Rencus Benyamin Sinabariba, SS, MPd, diwawancara awak media ini beberapa waktu lalu dikantornya mengatakan pihaknya sudah mengetahui terkait hal ini, dan oknum guru yang bersangkutan sudah diberi saksi, dan kedepannya rekening PIP akan di kembalikan ke siswa penerima manfaat.(PS/TIM)
Komentar Anda

Terkini: