POSKOTASUMATERA.COM-PADANGSIDIMPUAN- Keluarga Besar SMAN 8 Padangsidimpuan menggelar peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW sekaligus menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan. Acara berlangsung khidmat di aula sekolah pada Jumat (21/2/2025), dihadiri oleh Kepala Sekolah, Dewan Guru, staf pengajar, serta seluruh siswa dan siswi sekolah tersebut.
Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Suci Rahmadini, salah seorang siswi SMAN 8 Padangsidimpuan. Suasana semakin syahdu dengan lantunan zikir dan sholawat yang dipersembahkan oleh para siswa-siswi, diikuti dengan penampilan grup hadroh dan nasyid. Tidak hanya itu, pidato dua bahasa—Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris—juga turut disampaikan oleh siswa sebagai bagian dari acara.
Sebagai bentuk apresiasi atas penampilan yang memukau, Kepala Sekolah SMAN 8 Padangsidimpuan, Mananaor Baharuddin Tampubolon, S.Pd, memberikan penghargaan berupa uang tunai kepada para siswa yang berpartisipasi dalam acara tersebut. Hal ini dilakukan sebagai bentuk motivasi agar siswa terus bersemangat dalam mengembangkan bakat mereka di bidang keagamaan dan seni Islami.
Dalam sambutannya, Pembina OSIS, Dedi Iskandar Hutasuhut, S.Pd, menyampaikan harapannya agar seluruh siswa dapat mengambil pelajaran dari tausiyah yang disampaikan oleh Al Ustadz. Ia menekankan pentingnya mendengarkan dan mengamalkan ilmu yang diperoleh untuk menjadi pribadi yang lebih baik, terutama dalam menyambut bulan Ramadhan.
Kepala Sekolah, Mananaor Baharuddin Tampubolon, S.Pd, juga memberikan pesan inspiratif kepada siswa. Ia mengingatkan bahwa peringatan Isra’ Mi’raj merupakan momentum untuk memperbaiki diri. “Disanjung jangan melambung, dihina jangan tumbang. Kalau berdiri jadilah pelindung. Saya salut melihat penampilan kalian semua. Isra’ Mi’raj adalah peristiwa berpindah dari yang buruk ke yang baik, maka marilah kita manfaatkan bulan Ramadhan untuk mengikis keburukan dalam diri,” tuturnya.
Sementara itu, wartawan Poskotasumatera.com yang turut hadir dalam acara ini juga menyampaikan imbauan kepada para siswa agar menjaga ketertiban selama bulan Ramadhan. Mereka diingatkan untuk tidak melakukan aksi balap liar, tidak menggunakan knalpot bising, serta menghindari penggunaan petasan yang dapat mengganggu ketenangan ibadah masyarakat, khususnya saat sholat Tarawih.
Puncak acara diisi dengan tausiyah oleh Al Ustadz Mukhlis Ritonga, S.Pd. Dalam ceramahnya, ia mengingatkan pentingnya menjalankan sholat sebagai kewajiban utama yang diperoleh Nabi Muhammad SAW saat Isra’ Mi’raj. “Anak-anak, jagalah sholat. Jika ingin hidup kalian baik, maka perbaikilah sholat kalian. Yang pertama dihisab di akhirat nanti adalah sholat,” ujarnya. Ia juga menekankan pentingnya menjaga ibadah puasa dan memperbanyak amal selama Ramadhan, seperti membaca Al-Qur’an dan bersedekah.
Acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Al Ustadz, memohon keberkahan dan kelancaran dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan. Dengan semangat kebersamaan, keluarga besar SMAN 8 Padangsidimpuan berkomitmen untuk menjadikan Ramadhan sebagai momen refleksi dan peningkatan kualitas ibadah. (PS/BERMAWI)