Ratusan Kader Partai Hanura Iringi Pendaftaran Bacaleg ke Kantor KPU Deli Serdang, Targetkan 6 Kursi Legislatif

/ Senin, 15 Mei 2023 / 08.40.00 WIB

 


POSKOTASUMATERA.COM-DELISERDANG-
Ratusan kader Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) bersama 22 pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) mengiringi Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Kabupaten Deli Serdang (DS) Hendra Sucipto Sembiring menyerahkan berkas pendaftaran 50 orang bakal calon legislatif (bacaleg) tingkat 2 Deli Serdang ke KPU Deli Serdang, pada hari terakhir Minggu (14/05/2023) sekira pukul 15.00 Wib.

Berkas pendaftaran 50 orang bacaleg dari Partai Hanura tersebut langsung diterima Ketua KPU Deli Serdang Syahrial Effendi bersama anggota Timo Dahlia Daulay, Relis Yanthi Panjaitan, Ziaulhaq Siregar, dan Mulianta Sembiring serta disaksikan oleh Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Deli Serdang, M Ali Sitorus SAg.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua KPU dan Bawaslu Deli Serdang yang sudah menyambut kami dengan baik dan menerima berkas 50 orang bakal calon legislatif Deli Serdang dari Partai Hanura yang siap bertarung di 2024," ujar Ketua DPC Partai Hanura DS Hendra Sucipto Sembiring didampingi Sekretaris DPC Antonius Sinukaban, Wakil Ketua Irawan SH, Irwan Ginting, dan pengurus DPC lainnya.

Lebih lanjut, Hendra Sucipto Sembiring yang lebih akrab dipanggil Ketua Epon, berharap kepada pihak KPU Deli Serdang untuk tetap berkomunikasi dengan baik jika masih ada kekurangan berkas para bacaleg dari Partai Hanura yang sudah didaftarkan sehingga tidak menyalahi aturan yang berlaku.

"Kami siap menerima saran dan petunjuk teknis aturan pemilu dari pihak KPU dan Bawaslu Deli Serdang agar bacaleg dari Partai Hanura memenuhi persyaratan dan selanjutnya ditetapkan sebagai calon legislatif Kabupaten Deli Serdang,' ujar Epon.
Dikatakan Ketua DPC Partai Hanura DS, 50 orang bacaleg yang didaftarkannya ke KPU Deli Serdang adalah putra dan putri terbaik dari Kabupaten Deli Serdang yang siap bertarung dan perjuangkan kursi legislatif sebanyak mungkin.

"Target kita, harus ada 6 kursi legislatif di Kabupaten Deli Serdang. Artinya, setiap daerah pemilihan ada satu legislatif yang duduk mewakili. Ini sudah saya tegaskan dan tekankan kepada bacaleg agar tetap bekerjasama. Jangan kerja sendiri tapi harus bekerjasama untuk merebut hati rakyat di daerah pemilihannya," tegas Hendra.

Menurut Hendra, terpenuhinya kuota 50 orang bacaleg Deli Serdang dari Partai Hanura, tidak terlepas dari dukungan 22 pengurus PAC dan masyarakat Kab Deli Serdang yang begitu antusias mendaftar sebagai bakal calon legislatif dari Partai Hanura sehingga terlengkapi.

"Tanpa dukungan dari masyarakat dan pengurus serta kader Partai Hanura, kuota tersebut tidak akan terpenuhi mengingat saya sebagai Ketua DPC Partai Hanura Deli Serdang belum begitu lama, artinya masih singkat. 

Jadi tidak lupa saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat Deli Serdang dan seluruh kader Partai Hanura," ujar Hendra seraya berharap kepada masyarakat Deli  Serdang di 14 Februari 2024 nanti tetap memilih dan mencoblos Partai Hanura.

Pantauan wartawan, mulai bergerak dari Kantor DPC Partai Hanura Deli Serdang menuju kantor KPU Deli Serdang ratusan kader tampak semangat dan berkonvoi dengan tertib tanpa menganggu arus lalu lintas di sepanjang jalan. 

Dari rombongan konvoi terlihat gunakan pakaian adat, seperti Karo, Jawa, Toba, Melayu dan Simalungun yang menunjukkan Bhineka Tunggal Ika. Kendati keanekaragaman suku, adat dan budaya di masyarakat Deli Serdang tapi tetap menyatu di Partai Hanura. Partai Hanura, bangkit, jaya dan menang bersama rakyat.(PS/HS)
Komentar Anda

Terkini: