Bupati Tapsel Kunjungi SMKN 1 Angkola Timur Dalam Rangka Perekaman e-KTP, Kasek Indra Muda Rambe Ucapkan Terimakasih

/ Minggu, 10 Desember 2023 / 11.47.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL-Bupati Tapsel H. Dolly Pasaribu SPt MM didampingi Kadis Capil Dan jajarannya  Kunjungi SMKN 1 Angkola Timur Dalam rangka Perekaman e-KTP Kamis (7/12-2023).


Bupati H. Dolly Pasaribu berpesan kepada anak-anak SMKN 1 Angkola Timur yang saat perekaman E KTP, Bupati berharap  setelah selesai KTP agar dapat dipergunakan sebagaimana mestinya apalagi tahun depan kita akan menghadapi Pemilu dan pilpres, oleh karena itu jangan sampai menyiakan kesempatan tersebut dalam menentukan pemimpin kedepannya,"ungkapnya.


"Saat ini kita terus melakukan perekaman KTP ke setiap sekolah karena jangan sampai peserta didik kita yang sudah umur 17 tahun tidak bisa memperoleh hak pilihnya," ujarnya. 

Kepala SMKN 1 Angkola Timur Indra Muda Rambe S.Pd  mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan dibawah kepemimpinan H. Dolly Pasaribu SPt MM atas perekaman e KTP  ini dan mudah-mudahan anak-anak kami bisa menggunakan hak dan kewajiban sebagai warga negara Indonesia terutama pada saat pemilu 2024 mendatang",Pungkas Indra Muda Rambe S
Pd. (PS/BERMAWI)

Komentar Anda

Terkini: