Puluhan Pelaku Pembacokan,2 Pelaku sudah diamankan Petugas Polrestabes Medan.

/ Selasa, 16 Januari 2024 / 11.53.00 WIB

 


POSKOTASUMATERA.COM-MEDAN-2  orang dari puluhan Pelaku Pembacokan terhadap MF(Korban) pada Hari Rabu,13-12-2023 sekira Pukul 15.00 Wib di Pasar 11 Jl Abd.Rahman Bandar Khalifa Kecamatan Percut Seituan Kabupaten Deliserdang,berhasil diamankan Petugas Satuan Pidana Umum(Pidum) Reskrim Polrestabes Medan atas JK dan MT.

Saat awak media konfirmasi kepada AKP Martua Manik,SH.,MH,(Kanit Pidum) Polrestabes Medan,mengatakan bahwa benar dua orang pelaku pembacokan  sudah diamankan di Mapolrestabes Medan pada Hari Senin,15-01-2024 dan saat ini masih dalam pemeriksaan Petugas.

Ditemui awak media di rumah MF(korban) dan keluarga mengatakan sangat bersyukur dan terimakasih kepada Petugas Unit  Reskrim Polrestabes Medan atas Kinerjanya yang begitu sigap dan cepat atas penangkapan meskipun hanya baru dua orang pelaku dan berharap secepatnya semua pelaku bisa di tangkap dan di proses sesuai Hukum yang berlaku.

" Meski baru dua orang pelaku yang di amankan,saya apresiasi kinerja petugas Polrestabes Medan dan saya ucapkan terimakasih dan saya berharap semua pelaku dapat di tangkap dan hukum sesuai Hukum yang berlaku di Negara kita," Ujar Syahlan(Keluarga Korban).

Sementara MF(korban) yang saat ini sudah cacat seumur hidup akibat tiga jari tangan sebelah kanannya putus terkena sabetan parang para pelaku,hanya berharap dapat keadilan dari Pihak Kepolisian atas apa yang dialaminya dan secepatnya para pelaku di tangkap semua.

" Saya serahkan masalah ini kepada Petugas Kepolisian di Polrestabes Medan dan semoga Petugas bisa menangkap dan mengamankan semua pelaku untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya dan mendapatkan hukuman yang setimpal dengan perbuatannya," pungkas MF.

Kedua pelaku saat ini masih dalam pemeriksaan petugas sementara yang lainnya masih dalam pengejaran.(PS/IRWANSYAH GINTING).
Komentar Anda

Terkini: