Pileg Kabupaten Karo Tidak Ada Money Politics, Masyarakat Dan Warganet Disinyalir Tidak Percaya

/ Kamis, 21 Maret 2024 / 12.12.00 WIB



POSKOTASUMATERA.COM.KARO - Terkait adanya pernyataan Ketua Badan Pengawas Pemilu ( Bawaslu) Gemar Tarigan beberapa waktu yang lalu mengenai tidak adanya Money Politics pada Pemilihan Legislatif( Pileg) Kabupaten Karo menuai kritik dan pendapat dari para Warganet dan masyarakat.

Masyarakat dan Warganet Disinyalir Tak Percaya atas pernyatan ketua Bawaslu Kabupaten Karo yang menyatakan bahwa tidak ada Money Politics pada Pileg yang di gelar pada 14  pebruari 2024 yang Lalu.

Seperti penuturan dari salah seorang wisatawan asal Kota Madya Medan berinisial BR, pada poskotasumatera.com mengatakan Rasa ketidak percayaan   atas pernyatan ketua Bawaslu Kabupaten Karo " Masak sih ga ada Money Politics pada Pileg Kabupaten karo, dugaan saya mungkin pihak bawaslu kabupaten karo sepertinya tidak serius atau memang sudah ada main mata dengan para caleg yang terpilih" ujar BR.
Serta menambahkan jika memang pihak terkait serius untuk mencari informasi tentang money politics pasti ada petunjuk.

Warga net yang membaca pernyatan ketua Bawaslu Kabupaten Karo Gemar Tarigan mengatakan bahwa indikasi money politics sudah menjadi rahasia umum menjelang Pileg "jika ada, bilang saja ada, jangan sembunyi" ujar warga net.
Warga net yang lain mengatakan bahwa tidak adanya Money Politics pada Pileg menjadi tanda tanya besar bagi para warga dan Seolah tidak percaya. 

Sebelumnya Ketua Bawaslu Kabupaten Karo Gemar Tarigan yang di Konfirmasi poskotasumatera.com tidak adanya Isu money politics mengtakan bahwa tidak ada menemukan money politics pada Pileg Kabupaten Karo ( PS/ BUDIMAN S)
Komentar Anda

Terkini: