Direktur Pudam Tirta Bina Labuhanbatu Paruhum Nali Siregar (foto : time |
POSKOTASUMATERA.COM - MEDAN - Direktur Perusahaan Umum Air Daerah (Pudam) Tirta Bina Labuhanbatu Parihum Nali Siregar di laporkan warga ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI.
Hal tersebut diketahui dari sebuah akun media sosial Facebook dengan nama Indra Lesmana. Pada postingan akun media sosial itu, terlihat adanya sebuah tangkap layar tulisan tentang laporan ke KPK RI yang berisikan dugaan pengutipan liar (pungli) penerimaan karyawan Pudam Tirta Bina sebanyak 30 orang.
Dugaan pungli penerimaan tersebut, nilainya sangat fantastis. Perorang, menurut postingan medsos Indra Lesmana, dikenakan sebesar Rp.150 juta/orang.
"Selamat pagi,informasinya yang dapat disampaikan bahwa direktur Pudam Tirta Bina Labuhanbatu telah memasukan pegawai baru sebanyak 30 orang dengan harga Rp.150juta perorang. Dengan total uang yang diterima Direktur Rp.4,5 milyar..mohon diusut karena informasinya A1, dan disetor kepada Bupati Labuhanbatu.mohon diusut juga,"tulisan di chatingan WhatsApp ke KPK RI yang diposting akun tersebut, Senin (15/1/2023).
Selain itu, pada postingan di akun media sosial Indra Lesmana menyebutkan, adanya informasi tentang Direktur Pudam Tirta Bina meminta suaka kepada Wakil Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar. Menurut dari postingan Indra Lesmana, seolah - olah Parihum Nali Siregar ketakutan karena adanya operasi tangkap tangan (OTT) Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga, Kamis (11/1/2024), dan sejumlah orang lainnya.
Foto : tangkap layar medsos Facebook |
Bahkan, Paruhum Nali Siregar dikabarkan tidak pulang - pulang ke rumahnya. Kemanakah Paruhum Nali Siregar hingga tidak pulang - pulang ?
"Dapat info...Kadis PUDAM merapat ke wakil Bupati minta suaka dari pagi hingga mau pagi lagi,kadis...kadis...tak pulang2 ....makanya hidup itu yang benar aja...infonya yg masuk pegawai baru dipudam sudah mencapai 30 orang x 150jt...Hong kali bah sikadis,..
Usut kadis PUDAM laporkan ke KPK juga,"isi tulisan di postingan akun Indra Lesmana.
Adanya kabar Direktur Pudam Tirta Bina Labuhanbatu Paruhum Nali Siregar di laporkan ke KPK RI via aplikasi WhatsApp, ketika dikonfirmasi, Minggu (14/1/2023), belum memberikan penjelasan.
Hingga, Senin (15/1/2023), Paruhum menghubungi redaksi media ini mengatakan, akan memberikan penjelasan terkait kabar dugaan pungli penerimaan pegawai di lingkungan Pudam Tirta Bina Labuhanbatu. (PS/Red-05)