POSKOTASUMATERA.COM-DAIRI-Sekolah
Dasar Negeri (SD) 030384 Kanopan Kecamatan Siempat Nempu Kabupaten Dairi
mempunyai 13 Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan 10 orang tenaga honorer.
Hal itu disampaikan Kepala Sekolah SD 030384
Kanopan Durma Simanullang,S.Pd ketika bertemu di ruangannya, Selasa
(14/05/2019).
Ditambahkan lagi,diantara 10 orang
tenaga honorer tersebut 9 orang sebagai tenaga guru,dan 1 orang sebagai tenaga
operator atau bagian administrasi.
Disebutkan juga bahwa disekolahnya
mempunyai 14 ruangan (kelas),misalnya untuk kelas I ada 2 ruangan,kelas II ada
2 ruangan,kelas III ada 3 ruangan,kelas IV ada 3 ruangan,kelas V ada 2
ruangan,dan kelas VI juga 2 ruangan. “Tentu begitulah antusiasnya orangtua
murid menyekolahkan anaknya di sekolah ini,” ungkap Durma.
Jumlah guru dari 13 orang sebagai
Pegawai Negeri Sipil (PNS) di SD.030384 yang dipimpin Durma Simanullang itu
,bahwa yang mendapat sertifikasi ada 7 orang termasuk Kepala sekolah itu
sendiri.
Mudah-mudahan keadaan sekolah ini tetap
bertahan tentang kredibilasnya di tengah-tengah masyarakat, apalagi terhadap
para tenaga honorer itu bisa menjadi PNS. “Itu juga menjadi harapan kami
bersama di sekolah ini,” harap Durma Simanullang,S.Pd,seperti kelihatan dalam
gambar memberikan keterangan kepada wartawan. (PS/K.TUMANGGER)