Kapolsek Panai Tengah Cek Keamanan Pemungutan Suara di TPS

/ Kamis, 15 Februari 2024 / 09.58.00 WIB
Foto : Humas Polres Labuhanbatu

POSKOTASUMATERA.COM - LABUHANBATU - Kapolsek Panai Tengah Polres Labuhanbatu  Bersama Kanit Provos Polsek Panai Tengah Melakukan Pengecekan Kesiapan Pengamanan Pemungutan Suara di sejumlah  TPS  Wilayah Kec.Panai Tengah. Kab labuhanbatu. Rabu (14/02/24)

Kapolres Labuhanbatu AKBP Dr. Bernhard L. Malau, S.I.K., M.H.,  melalui Kapolsek Panai Tengah AKP . H.NAIBAHO,SH.,MH, mengatakan bahwa pengecekan dan peninjauan lokasi TPS ini dilaksanakan dalam rangka melihat pelaksanaan Pemilu serentak tahun 2024 di wilayah Kecamatan Panai Tengah.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh TPS siap menjalankan proses pemungutan suara dengan aman dan tertib. Langkah-langkah pengamanan yang telah dipersiapkan diharapkan mampu menjaga keamanan dan kelancaran jalannya proses demokrasi saat pemilu berlangsung.” Ujarnya 

Kapolsek Panai Tengah juga memberikan arahan kepada Personel yg PAM di TPS--TPS agar senantiasa tetap Waspada dan Benar melakukan Pengamanan Pelaksanaan Pemungutan Suara Mulai Awal sampai nantinya Selesai Perhitungan Suara di TPS.

Diakhir kegiatan Kapolsek kembali mengingatkan kepada personil untuk tetap Netralitas dan Profesionalisme dalam pengamanan TPS serta menjaga ketahanan fisik, dan selalu siap siaga maupun waspada dalam melaksanakan tugas. (PS/Rel/Red)

Komentar Anda

Terkini: