Sekda Dairi Pimpin Upacara Pembukaan TMMD Ke 106 Di Kecamatan Gunung Sitember

/ Kamis, 03 Oktober 2019 / 11.09.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM - DAIRI -
Sekda Kabupaten Dairi Pimpin Upacara pembukaan program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang dilaksanakan di Lapangan Desa Rante Besi Kecamatan Gunung Sitember, Rabu  (02/10/2019) yang turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Dairi Sebastianus Tinambunan SH, M.Pd, Danrem 023 Kawal Samudera Kol. Inf. Skti Triyono, Dandim 0206 Dairi Letkol. Arh. Hadi Purwanto, unsur Forkopimda Dairi, Asisten dan Staff Ahli Pemkab Dairi, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, serta pelajar sekolah desa Rante Besi dan masyarakat. 

Usai menyematkan pita kepada perwakilan peserta TMMD tersebut, Sekda Sebastianus Tinambunan SH. M.Pd membacakan amanat Bupati Dairi yang mengatakan bahwa TMMD telah memberikan banyak pelajaran berharga salah satunya pentingnya gotong royong dalam membangun bangsa, TMMD juga dapat memberikan semangat dan percaya diri masyarakat agar mampu mengembagkan poetnsi serta memiliki kesiapan dalam menghadapi berbagai ancaman dan tantangan.

Selanjutnya dikatakannya, TMMD dapat meningkatkan akselerasi pembangunan daerah guna mewujudkan ketahanan wilayah yang tangguh serta memelihara dan meningkatkan kemanunggalan TNI yang rakyat. Dan disamping menjalin hubungan yang harmonis antara masyarakat dan TNI, hal ini menunjukkan bahwa TNI bukan hanya alat Negara yang memikul senjata, akan tetapi TNI sebagai mitra Pemerintah Dalam membangun wilayah.

“Kita juga mengharapkan sinergitas antara masyarakat dan TNI dapat terjalin dengan baik melalui kegiatan TMMD, karena TMMD juga merupakan wujud salah satu operasi bhakti TNI yang merupakan program terpadu lintas sektoral. Antara TNI dengan Pemkab Dairi yang dilaksanakan secara terintegrasi bersama rakyat, guna meningkatkan akselerasi kegiatan pembangunan di Daerah,” ujarnya.

Usai membacakan amanat Bupati Dairi, Sekda Dairi melakukan penyerahan Program TMMD kepada Komandan SATGAS TMMD yakni DANDIM 0206 Dairi Letkol.ARH. Hadi Purwanto yang dirangkai dengan pemukulan gong sebagai tanda dimulainya kegiatan TMMD yang didampingi oleh Danrem 023 Kawal samudera, Dandim 0206 Dairi serta Unsur Forkopimda Dairi. (PS/NINING)



Komentar Anda

Terkini: