Tiada Henti, TNI Al Lanal TBA Gelar Serbuan Vaksinasi Masyarakat Pesisir

/ Selasa, 24 Agustus 2021 / 21.45.00 WIB

Pangkalan TNI Angkatan Laut Lanal Tanjungbalai Asahan TB-A Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory Genjot terus pelaksanaan vaksinasi massal "tiada henti" terhadap Masyarakat pesisir maritim (POSKOTA/SAUFI)

POSKOTASUMATERA.COM-ASAHAN

Pangkalan TNI Angkatan Laut Lanal Tanjungbalai Asahan TB-A Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory 'tiada henti' melakukan serbuan vaksinasi bagi masyarakat pesisir maritim.

"Hari ini TNI AL Lanal TBA gelar Serbuan Vaksinasi Maritim di Posmat Bagan Asahan dengan tim kesehatan Balai Pengobatan Lanal TBA bersama Puskesmas Bagan Asahan, memvaksin 78 orang,"sebut Danlanal,Letkol Laut (P) Robinson Hendrik.

Lanjut, Robinson menyampaikan bahwa Dosis 1 Tervaksin 51 orang sedangkan Dosis 2 Tervaksin 27 orang. 

Jadi,dalam waktu bersamaan di Posal Sei Berombang bertempat di Aula Desa Sei Baru Kecamatan Panai Hilir Kabupaten Labuhan Batu juga memvaksin sebanyak 12 orang. 

"Kegiatan Vaksinasi Maritim ini akan terus berlanjut, tegas Danlanal TBA.Danlanal TBA Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory.

TNI AL berkomitmen mempercepat cakupan vaksin salah satunya dengan kegiatan serbuan vaksinasi maritim dengan menjangkau wilayah pesisir, dalam mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi covid-19.

(PS/SAUFI)
Komentar Anda

Terkini: